Terjadi Gempa Susulan di Ruteng Manggarai NTT Berkekuatan Magnitudo 5,1

- 21 Februari 2022, 22:06 WIB
Terjadi Gempa Susulan di Ruteng Manggarai NTT Berkekuatan Magnitudo 5,1
Terjadi Gempa Susulan di Ruteng Manggarai NTT Berkekuatan Magnitudo 5,1 /BMKG

PORTAL MAJALENGKA - Terjadi gempa bumi susulan di wilayah Ruteng, Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT) berkekuatan Magnitudo 5,1 pada Senin, 21 Februari 2022.

Gempa susulan terjadi sekitar pukul 20.06 WIB. Gempa sebelumnya terjadi pada pukul 19.35 WIB di wilayah Ruteng, Manggarai NTT berkekuatan Magnitudo 5,8.

Lokasi gempa berada di 81 Km Timur Laut Ruteng Manggarai NTT. Titik gempa berada di 8,02 Lintang Selatan dan 120,90 Bujur Timur.

Baca Juga: Manggarai NTT Sempat Diguncang Gempa Berkekuatan Magnitudo 5,8, BMKG Ingatkan Susulan

"#Gempa Magnitudo: 5.1, kedalaman: 10 Km, 21 Feb 2022 20:06:57 WIB, Koordinat: 8.02 LS-120. 90 BT (81 Km Timur Laut Ruteng-Manggarai-NTT), tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG lewag akun Twitter resminya, @infoBMKG pada Senin, 21 Februari 2022.

Pihak BMKG kembali menginformasikan akan kemungkinan kembali terjadinya gempa susulan.

Untuk itu, masyarakat perlu berhati-hati dan waspada terhadap gempa susulan.

Baca Juga: GEMPA TERKINI di Manggarai NTT Magnitudo 4,7, BMKG Sebut Tidak Berpotensi Tsunami

Seperti diberitakan sebelumnya, gempa berkekuatan Magnitudo (M) 5,8 menguncang Ruteng, Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Senin, 21 Februari 2022 pada pukul 19.35 WIB.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: Twitter @infoBMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x