2 Cara Penanganan Masalah pada Sistem Kelistrikan Motor

- 2 Juni 2024, 08:00 WIB
2 Cara Penanganan Masalah pada Sistem Kelistrikan Motor
2 Cara Penanganan Masalah pada Sistem Kelistrikan Motor /mpmhondajatim.com/

Baterai merupakan komponen kelistrikan utama pada motor, komponen ini berperan sebagai penyedia energi listrik untuk starter dan komponen lainnya.

Jadi dipastikan kelistrikan motor akan mengalami kendala ketika aki yang menjadi penyedia listrik bermasalah. Dari beberapa kejadian biasanya masalah pada aki terjadi akibat kondisi klem yang kendur.

Karena itu penting bagi pemilik untuk merawat secara rutin memastikan klem aki tetap kuat. Selain tentu juga memperhatikan kondisi dari aki tersebut. Ketika kapasitas aki menurun atau soak maka segera diganti dengan yang baru.

Baca Juga: OJK, Bank NTT dan ILO luncurkan program literasi keuangan di perdesaan melalui program Desa EKI

Pastikan pula untuk memeriksa kabel-kabel kecil pada rangkaian kelistrikan yang terhubung ke baterai, kemungkinan ada yang putus atau terkelupas. Untuk menghindari konsleting maka baiknya segera sambung dan tutup dengan isolatir.

2. Masalah Kabel/Konektor dan Saklar yang Rusak

Telah disinggung pada poin di atas, kondisi kabel yang putus atau rusak bisa mengganggu sistem kelistrikan motor. Kabel-kabel dalam rangkaian kelistrikan motor sangat penting untuk mengirim tegangan yang diperlukan ke berbagai komponen motor.

Cara Mengatasi masalah sistem kelistrikan terkait kabel ini, sebaiknya pemilik harus rajin melakukan pengecekan pada semua kabel dan konektor, jika ditemukan ada yang putus atau rusak segera perbaiki atau ganti.

Baca Juga: Erick Thohir Penuhi Hak Pengemudi di JR Connexion Perum Damri

Demikian juga pada komponen saklar atau kontak. Komponen inipun jangan lupa diperiksa. Saklar berperan penting untuk mengalirkan energi listrik. Jika kondisi saklar ini rusak atau kotor, dipastikan energi listrik tidak tersalurkan dengan baik. Akibatnya motor bisa sulit hidup atau menyala.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah