Apakah Baby Channa Ditempatkan dalam 1 Akuarium Aman? Simak Penjelasanya Berikut

- 15 November 2022, 21:36 WIB
Apakah Baby Channa Ditempatkan dalam Satu Akuarium Aman? Simak Penjelasanya Berikut
Apakah Baby Channa Ditempatkan dalam Satu Akuarium Aman? Simak Penjelasanya Berikut /Tangkapan layar/Facebook Fish Collection

Pada umumnya untuk semua jenis baby channa yang bukan di dapat dari impor tidak perlu perawatan suhu air yang intens.

Meski demikian tidak menutup kemungkinan bagi para keeper yang tinggal di wilayah panas ada baiknya diberi pendingin ruangan atau kipas.

Baca Juga: SIAPA SEBENARNYA Waliyullah dan Bagaimana Karakteristiknya? Berikut Ulasannya

Pola pemberian pakan pada baby channa yang ditempatkan dalam komunitas sebaiknya harus diperhatikan dengan benar. Upayakan tiap ikan mendapat jatah pakan secara merata.

Hal itu sangat berpengaruh pada peningkatan pertumbuhan pada masing-masing baby channa tersebut. hampir dipastikan ada saja di antara mereka ada yang lebih galak dibanding lainnya.

Saat ikan sudah memasuki size 6-7 cm, sebaiknya segera dipisah terutama jenis baby channa yang paling galak di antara lainnya. Kendati pada size tersebut kondisi sebenarnya masih cukup aman untuk dipelihara bersama.

Baca Juga: Kecelakaan Maut Tol Cipali KM 139, Korban 3 Tewas 7 Luka-luka

Umumnya soliter tank dilakukan saat ikan sudah remaja atau beranjak dewasa mau mencapai masa kawin, di atas size 15 cm.

Agar pertumbuhan baby channa dapat meningkat dengan cepat, beri nutrisi pakan yang mengandung protein tinggi. Di antaranya adalah cacing sutera ataupun cincang daging udang sungai.

Jadi kesimpulannya baby channa bisa ditempatkan dalam satu tank, mereka aman dan masih bisa hidup damai bersama.***

Halaman:

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x