5 Pesan Moral yang Terkandung di Film Keluarga Cemara 2, Salah Satunya Ciptakan Bahagia dari Hal Sederhana

28 Juni 2022, 12:50 WIB
5 Pesan Moral yang Terkandung di Film Keluarga Cemara 2, Salah Satunya Ciptakan Bahagia dari Hal Sederhana /Instagram.com/@ruangbasbeth

PORTAL MAJALENGKA - Kehadiran film Keluarga Cemara 2 begitu dinanti oleh banyak penonton. Terlebih alur cerita yang disajikan juga memberi banyak pesan moral untuk keluarga.

Film Keluarga Cemara 2 sudah dapat ditonton sejak 23 Juni 2022 di seluruh bioskop tanah air.

Film yang dibintangi Ringgo Agus Rahman, Nirina Zubir, Adhisty Zara, Widuri Putri Sasono, dan Niloufer Bahalwan itu menggambarkan kehidupan keluarga sederhana yang penuh kehangatan.

Baca Juga: Ost Film Keluarga Cemara 2 Berjudul Harta Berharga Dinyanyikan Para Pemain, Begini Liriknya

Penonton yang menyaksikan film ini juga bisa memetik pesan moral yang terkandung dari kisah keluarga Abah dan Emak, seperti:

1. Menciptakan kebahagiaan dari hal yang sederhana

Potret kehangatan yang ditunjukkan keluarga Abah dan Emak tercipta dari hal-hal sederhana.

Baca Juga: Daftar Harga Tiket Film Keluarga Cemara 2 dan Cara Pesan Tiket Online untuk Nonton di Bioskop

Abah, Emak, Euis, Ara, dan Agil selalu menghabiskan waktu bersama saat hari libur tiba. Mereka sering berkumpul untuk sekedar mengobrol, bertukar pikiran, hingga memberi nasehat.

Meski kehidupan keluarga Abah dan Emak jauh dari kata mewah, namun kehidupan mereka selalu dipenuhi keceriaan.

2. Mendukung kreativitas anak

Ara yang tengah memasuki fase ingin tahu tentang banyak hal membuatnya memiliki imajinasi yang tinggi untuk mengeksplorasi diri.

Baca Juga: Ini 17 Pemain Film Keluarga Cemara 2, Ringgo Agus dan Nirina Zubir Siap Hadirkan Kehangatan untuk Penonton

Peran Abah dan Emak sebagai orang tua sangat dibutuhkan untuk mendukung tumbuh kembang Ara diusianya kini.

3. Peran orang tua dalam mendukung kemajuan anak

Mendidik, merawat, dan membesarkan anak adalah sebuah tanggung jawab yang besar bagi orang tua.

Hal itu tentunya dirasakan pula oleh Abah dan Emak saat mengurus ketiga anaknya. Euis, Ara, dan Agil.

Dalam film Keluarga Cemara 2 juga menampilkan bagaimana cara berkomunikasi antara orang tua dengan anak.

Abah dan Emak berusaha untuk selalu memberi mendukung pada anak-anaknya yang sedang dalam masa pertumbuhan selagi itu adalah hal yang positif.

Dengan diberikannya dukungan oleh orang tua, anak akan merasa jika dirinya berharga. Selain itu, peran orang tua dalam memberi arahan dan bimbingan juga diperlukan agar perkembangan anak tetap terarah.

4. Menyikapi konflik yang terjadi antara kakak dan adik

Di film kedua ini, Euis diceritakan sebagai anak SMA yang sedang mencari jati diri. Ia juga sudah mulai merasa suka pada lawan jenis.

Konflik yang terjadi antara Euis dan Ara mulai timbul saat Euis meminta untuk pisah kamar dengan Ara, sebab ia ingin memiliki privasi sendiri.

Keputusan Euis tersebut membuat Ara kecewa, karena selama ini Ara selalu bersama kakaknya kemanapun.

Meski begitu, konflik yang terjadi antara Euis dan Ara cukup relate dengan kehidupan nyata antara kakak dan adik pada umumnya.

5. Kesabaran seorang ibu merawat anak-anaknya

Kasih ibu kepada beta tak terhingga sepanjang masa, itulah sepenggal lirik lagu yang sering kita dengar.

Dalam film ini, karakter Emak yang diperankan Nirina Zubir digambarkan sebagai seorang ibu yang telaten merawat ketiga anaknya.

Meski sering kelelahan saat mengurus anak-anak, Emak selalu berusaha untuk adil dan menjadi tempat berbagi cerita yang baik bagi Euis, Ara, dan Agil.***

Editor: Muhammad Ayus

Tags

Terkini

Terpopuler