Bank Muamalat Bidik Kenaikan KPR Rp5,3 Triliun di Tahun 2024

- 22 Februari 2024, 11:51 WIB
Bank Muamalat berkomitmen membantu masyarakat memiliki rumah dengan meningkatkan target KPR tahun 2024.
Bank Muamalat berkomitmen membantu masyarakat memiliki rumah dengan meningkatkan target KPR tahun 2024. /iim abdurahim/

PORTAL MAJALENGKA - Optimisme Membangun Impian Rumah, Bank Muamalat Indonesia Tbk memasang target ambisius untuk KPR di tahun 2024, yaitu mencapai Rp5,3 triliun.

Dedy Suryadi Dharmawan, SEVP Retail Banking Bank Muamalat, mengungkapkan keyakinannya bahwa target kenaikan KPR ini dapat diraih karena tingginya kebutuhan perumahan di Indonesia, diiringi dengan backlog hunian yang masih besar.

Bank Muamalat telah menyiapkan berbagai strategi untuk mendongkrak pertumbuhan KPR. Salah satu strateginya adalah program spesial.

Baca Juga: Bank Mandiri Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Gempa Sumedang

"Hijrah Fixed Long Tenor menawarkan kepastian pembayaran angsuran hingga 15 tahun. Program menarik lainnya adalah KPR Hijrah Baitullah yang menggabungkan pembiayaan rumah dengan kesempatan ibadah haji atau umrah sekeluarga," ujar Dedy.

Bank Muamalat juga memperkuat strategi penjualan KPR dengan memperluas kerja sama dengan pengembang dan agen properti. Penjualan melalui telesales dan Branch Sales Officer (BSO) juga akan dioptimalkan.

Bank Muamalat juga komitmen meningkatkan layanannya dengan mempercepat Service Level Agreement (SLA) menjadi 3-5 hari kerja.

Hal ini didukung oleh pembangunan Consumer Processing Center (CPC) di enam kota besar yakni Jakarta, Bandung, Medan, Yogyakarta, Surabaya, dan Makassar.

"Bank Muamalat menawarkan produk KPR Hijrah yang sesuai dengan prinsip syariah," ujar Dedy..

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x