RESMI! Jeka Saragih Dapat Kontrak UFC Meski Kalah dari Anshul Jubli

- 9 Februari 2023, 18:35 WIB
Meski kalah dari Anshul Jubli, secara mengejutkan Jeka Saragih dapat kontrak dari UFC
Meski kalah dari Anshul Jubli, secara mengejutkan Jeka Saragih dapat kontrak dari UFC /INSTAGRAM @mola.sport/Instagram @mola.sport

PORTAL MAJALENGKA - Kabar gembira datang dari Jeka Saragih. Petarung MMA itu catatkan sejarah sebagai atlit Indonesia pertama dapat kontrak dari UFC.

Kabar Jeka Saragih dapat kontrak UFC itu terbilang mengejutkan. Pasalnya, pada pekan lalu ia kalah dari petarung asal India, Anshul Jubli di partai final Road to UFC.

Kepastian Jeka Saragih dapat kontrak dari UFC itu seperti dalam sebuah unggahan video Instagramnya dan juga Mola Spot pada Kamis, 9 Februari 2023.

 Baca Juga: Hal Umum dan Khusus yang Penting Dilakukan dalam Peningkatan Warna Channa Red Maru

"Jeka Saragih bersama manajernya, Graham Boylan, telah menandatangani kontrak lima pertarungan bersama UFC, membuat Jeka sebagai petarung pertama dari Indonesia di UFC," demikian tulis pernyataan resmi Mola dikutip dari Instagram @mola.sport.

Dalam unggahan itu, nampak petarung kebanggaan Indonesia, Jeka Saragih tengah melalukan tanda tangan kontrak UFC.

"Ini Jeka Saragih, petarung pertama UFC yang berasal dari Indonesia. Tersenyumlah untuk kamera kawan, selamat," ujar Graham Boylan.

 Baca Juga: 6 Ide Usaha Kuliner Tahun 2023 yang Dapat Kamu Coba, Mudah dan Menguntungkan

Sementara itu, dengan mendapat kontrak di UFC, Jeka Saragih meminta masyarakat Indoensia mendukung penuh langkahnya di kancah Internasional nanti.

"Untuk masyarakat Indonesia, khususnya Sumatera Utara, Siantar, Simalungun, mohon doa dan dukungannya untuk pertarungan saya nanti di UFC. Horas!" ujar Jeka.

Sebelumnya, Jeka Saragih kalah dalam partai puncak Road to UFC dari petarung asal India, Anshul Jubli pada Minggu, 5 Februari 2023.

Laga yang berlangsung di Apex, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat itu, Jeka Saragih kalah TKO dari Anshul Jubli di ronde kedua.

 Baca Juga: Satu Dekade Terakhir, Intensitas Bencana Hidrometeorologi Terus Meningkat

Padahal sebelumnya, Jeka Saragih berhasil menumbangkan petarung asal India lainnya yakni Pawan Maan Singh di babak babak pertama Road to UFC di Singapura.

Jeka Saragih kemudian melanjutkan tren positifnya dengan mengalahkan Ki Won-bin asal Korea Selatan di semifinal yang berlangsung di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, dalam rangkaian UFC 280.***

Editor: Sofhal Adnan

Sumber: Instagram @mola.sport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah