Jadwal Piala Dunia 2022 Qatar Hari Ini: Persaingan Sengit Grup A dan B , Belanda dan Inggris Masih Waswas

- 29 November 2022, 15:00 WIB
Belanda berupaya mengamankan peluang lolos ke 16 beaar Piala Dunia 2022 saat melawan tuan rumah Qatar.
Belanda berupaya mengamankan peluang lolos ke 16 beaar Piala Dunia 2022 saat melawan tuan rumah Qatar. /Tangkap layar Instagram.com/@sctv.sports

PORTAL MAJALENGKA - Jadwal Piala Dunia 2022 Qatar yang akan berlangsung hari ini Selasa 29 November hingga Rabu 30 November 2022 dinihari WIB, akan mempertemukan tim yang bersaing sengit  di grup A dan grup B.

Pada matchday ketiga atau  yang terakhir di fase grup A Piala Dunia 2022, ada Belanda kontra tuan rumah Qatar dan juga pertemuan tim Senegal dengan Ekuador.

Sementara di Grup B Piala Dunia 2022 pada matchday ketiga ini bakal berhadapan Iran dengan Amerika Serikat, dan Wales yang akan bertemu dengan tetangganya Inggris.

Baca Juga: Siap Adang Ekuador, Belanda Pasang Depay Starter untuk Pastikan Lolos Grup Piala Dunia 2022 Qatar

Pertandingan di grup A bakal berlangsung serentak Selasa 29 November 2022 pukul 22.00 WIB. Ekuador vs Senegal berlaga di Khalifa International Stadium, Al Rayyan. Sementara Belanda vs Qatar bertemu di Al-Bayt Stadium, Al Khor.

Demikian pula Pertandingan di grup B juga bakal  berlangsung serentak, Rabu dini hari 30 November 2022 pukul 02.00 WIB. Laga Iran vs Amerika Serikat digelar di Al-Thumama Stadium, Al Thumama. Sedangkan laga Wales vs Inggris di Stadion Ahmed bin Ali, Al Rayyan.

Matchday 3 di grup A antara Belanda vs Qatar akan tetap menarik. Belanda akan ngotot memburu kemenangan untuk mengamankan posisi mereka dari Ekuador maupun Senegal.

Bagi Ekuador maupun Senegal, laga yang mereka hadapi kali ini sangat menentukan langkah mereka selanjutnya. Apakah tetap bertahan di Piala Dunia 2022 Qatar atau hengkang pulang. Untuk bisa bertahan mereka wajib menang.

Baca Juga: Jadwal Piala Dunia 2022 Qatar Hari Ini: Ada Belanda dan Inggris Kembali Tampil

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x