JADWAL LENGKAP Timnas Indonesia dalam Piala AFF U23 2022 di Kamboja, Misi Pertahankan Juara

- 25 Januari 2022, 11:45 WIB
JADWAL LENGKAP Timnas Indonesia dalam Piala AFF U23 2022 di Kamboja, Misi Pertahankan Juara
JADWAL LENGKAP Timnas Indonesia dalam Piala AFF U23 2022 di Kamboja, Misi Pertahankan Juara /PSSI/

PORTAL MAJALENGKA - Timnas Indonesia akan melakoni ajang Piala AFF U23 2022 di Kamboja pada Februari mendatang.

Sebagai juara bertahan Piala AFF U23 2019, Timnas Indonesia kembali dijagokan dalam gelaran Piala AFF U23 2022.

Timnas Indonesia diprediksi menampilkan pemain-pemain non naturalisasi pada Piala AFF U23 2022.

Baca Juga: Bangladesh Batal Lawan Timnas Indonesia, PSSI Sampaikan Alasannya buat Shin Tae-yong Maklum

Garuda Indonesia wajib mengunci titel juara Piala AFF U23 2022 untuk kali kedua.

Keseriusan menatap ajang ini ditandai dengan pemanggilan 27 pemain oleh Timnas Indonesia untuk mengikuti pemusatan latihan di Bali.

Nama-nama yang sudah ikut latihan yaitu Ronaldo Joybera, Marselino Ferdinan, atau Achmad Figo.

Baca Juga: Cerita Tragis Kakek Diteriaki Maling, Dikepung dan Dikeroyok hingga Tewas di TKP

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong akan melakukan evaluasi dan menyusun formula yang tepat untuk menghadapi Piala AFF U23 2022 di Kamboja.

Dari hasil drawing yang telah dilakukan Desember tahun lalu, Timnas Indonesia U23 berada di grup B bersama Malaysia, Laos, dan Myanmar.

Berikut daftar lengkap penghuni grup di Piala AFF U23 2022 di Kamboja.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Juventus Capai Kesepatan soal Dusan Vlahovic, Sisihkan Arsenal, Inter Milan, dan AC Milan

Grup A
- Kamboja
- Timor Leste
- Filipina
- Brunei

Grup B
- Indonesia
- Malaysia
- Myanmar
- Laos

Grup C
- Singapura
- Thailand
- Vietnam

Baca Juga: 5 Daftar Film Bioskop di Bulan Februari 2022 Lengkap dengan Sinopsis, Ada KKN di Desa Penari

Sesuai jadwal yang telah resmi dirilis, di laga pertama Timnas Indonesia U23 akan menghadapi Laos.

Sementara laga bertajuk Derby Asia Tenggara melawan Malaysia akan berlangsung di fase akhir penyisihan grup setelah Pratama Arhan dkk melawan Myanmar.

Berikut jadwal pertandingan lengkap Timnas Indonesia U23 di fase grup B, dan jadwal ssemifinal sampai laga puncak Piala AFF U23 2022.

Baca Juga: Tol Cisumdawu Sudah Bisa Beroperasi, Dibuka Gratis Dua Minggu Mulai Selasa 25 Januari 2022

Penyisihan Grup B 

15 Februari 2022: Timnas Indonesia vs Laos di Prince Stadium, Pnom Penh, Pukul 19.00 WIB.

18 Februari 2022: Timnas Indonesia vs Myanmar di Prince Stadium, Pnom Penh, Pukul 19.00 WIB.

21 Februari 2022: Timnas Indonesia vs Malaysia di Prince Stadium, Pnom Penh, Pukul 19.00 WIB.

Baca Juga: ZODIAK CINTA Hari Ini 25 Januari 2022: Libra Perluas Jangkauan, Scorpio Perlu Bersabar, dan Sagitarius

Semifinal

24 Februari 2022: Juara Grup B vs Runner-up Terbaik di Morodok Techno National Stadium Pukul 16.00 WIB.

24 Februari 2022: Juara Grup A vs Juara Grup C Pukul 19.30 WIB.

Perebutan Juara 3

26 Februari 2022: Morodok Techno National Stadium Pukul 16.00 WIB 26 Februari.

Baca Juga: TARGET JUARA! PERSIB BANDUNG Wajib Kalahkan Bhayangkara FC, PSIS Semarang dan Persija Jakarta

Perebutan Juara 1

26 Februari 2022: Final Morodok Techno National Stadium Pukul 19.30 WIB.

Demikian jadwal Timnas Indonesia jika berhasil lolos hingga ke Final.

Disclaimer: Portal Majalengka hanya sekadar menginformasikan Jadwal Piala AFF U23 2022, sewaktu-waktu dapat berubah sesuai aturan penyelenggara. ***

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x