Ini Dia Target Mario Aji di Moto3 Portugal 2022

22 April 2022, 11:30 WIB
Ini Dia Target Mario Aji di Moto3 Portugal 2022 /motogp.com/

PORTAL MAJALENGKA - Pembalap asal Indonesia Mario Aji mengincar poin pada Moto3 Portugal 2022 yang akan dimulai pada Jumat, 22 April 2022.

Mario Aji akan melakoni debut kelas regulernya pada Moto3 di sirkuit Algarve Portugal.

Karena sebelumya, Mario Aji sudah pernah menyicipi sirkuit Algerve yang memiliki pa jang 4,5 Km saat berlaga pada ajang Red Bull Rookies Cup dan CEV Moto3 musim 2022.

Baca Juga: Nathania Kesuma, Adik Indra Kenz Menyimpan Aset Kripto Senilai Rp35 Miliar

Dengan demikian, Mario Aji setidaknya sudah memiliki pengalaman dan jam terbang menghadapi sirkuit internasional Algarve yang jadi venue Moto3 Portugal 2022 akhir pekan ini.

"Kami kembali ke Eropa, ke trek yang akrab bagi saya," kata Mario Aji dikutip Portal Majalengka dari Honda Team Asia pada Jumat, 22 April 2022.

Mario Aji mengatakan bahwa jelang Moto3 Portugal 2022 dirinya telah belajar dari pengalaman.

Baca Juga: Berikut Doa, Bacaan, Tanda-tanda, dan Tata Cara Shalat Malam Lailatul Qadar Lengkap

"Kami melakukan tes di awal musim, dan saya ingat memiliki perasaan yang baik di atas motor, meskipun itu bukan yang terbaik," katanya.

Ia mengaku bahwa dirinya akan meraih hasil positif pada balapan Moto3 Portugal 2022 nanti.

"Tapi saya optimis dengan suasana hati yang positif untuk akhir pekan di Portimao," ujarnya.

Mario Aji menargetkan untuk meraih poin pada Moto3 Portugal 2022 akhir pekan ini.

Baca Juga: Matahari Bersinar Cerah Namun Tidak Terasa Panas Menjadi Salah Satu Tanda Turunnya Malam Lailatul Qadar

"Saya ingin menyerap semua pelajaran yang saya terima sampai sekarang, mengincar poin akhir pekan ini," ungkapnya.

Sementara itu, Manajer tim Mario Aji, Hiroshi Aoyama juga berharap bahwa Mario Aji akan meraih hasil positif.

"Setelah awal musim yang positif di balapan luar Eropa, kami kembali ke trek Eropa. Semua pembalap kami diuji di Portimao selama pramusim, kecuali Furusato," ucap Aoyama.

Ia juga mengungkapkan bahwa sirkuit yang bakal dilalui Mario Aji memiliki tantangan tersendiri.

Baca Juga: Udara Malam Terasa Sejuk Menjadi Salah Satu dari Tanda Malam Lailatul Qadar

"Sirkuitnya menantang, dengan banyak tikungan dan perubahan ketinggian," katanya.

Meski tidak mudah, Aoyama yakin Mario Aji bakal memanfaatkan momentum pada Moto3 Portugal 2022.

"Itu tidak mudah, tetapi kami telah melakukan tes musim dingin yang dapat membantu pembalap kami menjaga momentum ini, mencoba untuk mendapatkan hasil yang baik," ucap Aoyama.

Seri Moto3 Portugal 2022 bakal menjadi seri kelima bagi Mario Aji pada musim ini di kelas Moto3.

Baca Juga: Dahsyatnya Keistimewaan Puasa 6 Hari Bulan Puasa Syawal Begini Kata Ustadz Abdul Somad

Pada seri pembuka di Qatar, Mario Aji hanya finish di urutan ke-19. Sedangkan di Mandalika, Mario Aji sedikit memperbaiki catatannya dengan finish di posisi 14.

Pada seri Moto3 berikutnya, yakni pada Moto3 Argentina, ia finish di posisi 21. Sedangkan pada Moto3 Amerika, Mario Aji finish di posisi ke-20.

Saat ini Mario Aji menempati posisi ke 23 klasemen sementara Moto3 2022 dengan 2 poin. Mario Aji pun sangat diharapkan untuk dapat meraih poin pada Moto3 Portugal 2022 akhir pekan ini.***

Editor: Andra Adyatama

Sumber: honda team asia

Tags

Terkini

Terpopuler