Menteri ESDM: Pemerintah Fokus Stok BBM Pertalite dan Biosolar Jelang Lebaran 2022

- 22 April 2022, 20:15 WIB
Pemerintah semaksimal mungkin menjaga stok Pertalite dan Biosolar untuk memenuhi permintaan selama mudik Lebaran 2022.
Pemerintah semaksimal mungkin menjaga stok Pertalite dan Biosolar untuk memenuhi permintaan selama mudik Lebaran 2022. /

PORTAL MAJALENGKA - Pemerintah melalui Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mengatakan, akan fokus stok Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite dan Biosolar jelang puncak libur Lebaran Idulfitri 2022.

Sebab pemudik lebaran pada tahun 2022 ini diperkirakan akan meningkat dan padat, karena pemerintah sudah memperbolehkan kembali warganya untuk pulang kampung.

Melihat kepadatan pemudik 2022, pemerintah memastikan untuk stok BBM akan aman, terutama pada permintaan BBM jenis Pertalite dan Biosolar.

Baca Juga: Harga 3 BBM Non Subsidi Naik, Bagaimana Pertamax dan Pertalite?

Sebab, Arifin menilai konsumsi jenis BBM Pertalite dan Biosolar akan meningkat. Sementara BBM jenis lainnya dinilai menurun melihat kendaraan industri dan truk-truk besar akan berhenti beroperasi.

Mulai 27 April 2022, para kendaraan industri dan truk besar akan dihentikan.

“Kita akan fokuskan ketersediaan BBM jenis pertalite karena ada kecenderungan masyarakat menggunakan BBM jenis ini,” kata Arifin dalam siaran persnya, Jumat 22 April 2022 dikutip dari PMJ News.

Arifin berharap pihak Pertamina memberikan cadangan BBM untuk 20 hari ke depan menjelang arus mudik.

Baca Juga: Berapa Hari Lagi Idul Fitri 2022 Ditetapkan? Simak Tanggal Lebaran dan Sidang Isbat oleh Kemenag

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x