Sebelum di Meulaboh, BMKG Mencatat ada Gempa Bumi di Dua Wilayah Ini

- 1 Maret 2022, 21:02 WIB
Sebelum di Meulaboh, BMKG Mencatat ada Gempa Bumi di Dua Wilayah Ini
Sebelum di Meulaboh, BMKG Mencatat ada Gempa Bumi di Dua Wilayah Ini /Bmkg/BMKG

PORTAL MAJALENGKA - Baru saja gempa bumi mengguncang pesisir barat Provinsi Nangroe Aceh Darussalam (NAD), Selasa 1 Maret 2022, pukul 18.04 WIB.

Berdasarkan informasi dari BMKG, gempa bumi berada di Samudera Hindia atau 26 Km barat daya Meulaboh, Provinsi NAD.

Kekuatan gempa bumi yang terjadi tersebut 5.3 magnitudo.

Baca Juga: Gempa Bumi di Meulaboh Aceh Barat, Tidak Berpotensi Tsunami

Sehingga guncangannya juga dirasakan pada daerah Banda Aceh, Pidie, Aceh Jaya dan Takengon.

Pusat gempa berada di di kedalaman 28 KM dengan lokasi 3.97 lintang Utara-95.96 bujur timur.

Sebelumnya, gempa juga terjadi di wilayah calon Ibu Kota Negara (IKN) baru, yakni 46 Km barat laut Paser, Provinsi Kalimantan Selatan.

Baca Juga: Baru Saja Gempa Guncang Meulaboh, BMKG Himbau Warga Waspada

Gempa tersebut terjadi pada pukul 14.16 dengan pusat kekuatan gempa berada di kedalaman 10 km.

Kekuatan gempa yang terjadi di dekat wilayah Paser sebesar 4.5 magnitudo.

Kemudian, pada pagi hari Selasa 1 Maret 2022, tepatnya pukul 5.59 WIB gempa bumi juga terjadi di wilayah Ruteng, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Baca Juga: Gempa Bumi di Meulaboh Aceh Barat, Tidak Berpotensi Tsunami

Pusat gempa berada di laut atau 61 Km timur laut Ruteng-Manggarai dengan kekuatan 3.9 magnitudo.

BMKG meminta warga untuk tetap waspada akan terjadinya gempa susulan dan harus meningkatkan kedisiplinan dan pengetahuan akan gempa.

Gempa yang mengguncang wilayah pesisir barat pantai Acah tersebut menurut BMKG tidak berpotensi tsunami.

Selain itu, warga jangan terpengaruh oleh informasi hoax. Segala informasi, bisa di akses ke situs resmi BMKG. ***

 

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x