Terminal Dijadikan Tempat Pengungsian Masyarakat Terdampak Banjir di Banjarmasin

- 21 Januari 2021, 22:00 WIB
Satgas Banjir Koarmada II saat membagi bantuan di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Rabu (20/1/2021).
Satgas Banjir Koarmada II saat membagi bantuan di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Rabu (20/1/2021). /FOTO: DISPEN KOARMADA II

PORTAL MAJALENGKA-Terminal Induk KM 6 Banjarmasin di Jalan Pramuka dijadikan tempat pengungsian untuk masyarakat terdampak banjir di wilayah Kecamatan Banjarmasin Timur Kota Banjarmasin.

Baca Juga: Listyo Sigit Prabowo Disetujui Jadi Kapolri, Ini Harapan Partai Gelora

Ada 103 blok toko di Terminal Induk KM 6 yang ditempati 477 jiwa korban banjir. Sementara sebagian warga yang tidak mendapat tempat dialihkan ke lorong dan selasar terminal.

Baca Juga: Akibat Banjir Bandang di Hulu Sungai Tengah, Satu Keluarga Tertimbun Longsor

"Hari ini ada 477 jiwa dari 145 keluarga yang mengungsi di terminal," kata Kepala Dinas Perhubungan Kalimantan Selatan H Rusdiansyah saat meninjau tempat pengungsian di Terminal Induk KM 6 Kamis.

Rusdi mengatakan ada 1.650 bungkus makanan yang datang dari banyak bantuan untuk dibagikan pada masyarakat korban banjir yang mengungsi di terminal Induk KM 06.

Baca Juga: ShopeePay di Tahun 2020: Masyarakat Indonesia Menikmati Transaksi Offline dan Online

Sehingga, lanjut dia, kebutuhan pangan pengungsi aman dan terpenuhi dengan baik.

"Jadi setiap jam makan tiba, sebanyak 550 bungkus nasi didistribusikan, baik oleh BPBD maupun Dinas Sosial atas perintah Pak Gubernur," kata Rusdi merujuk pada Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor.***
 


Editor: Husain Ali

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x