Rizieq Shihab Segera Jalani Tes Usap Covid-19 Secara Mandiri

- 23 November 2020, 12:00 WIB
Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab (tengah) menyapa ribuan jamaah di jalur Puncak, Simpang Gadog, Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat 13 November 2020.
Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab (tengah) menyapa ribuan jamaah di jalur Puncak, Simpang Gadog, Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat 13 November 2020. /ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/ANTARA FOTO

PORTAL MAJALENGKA - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab akan menjalani tes usap Covid-19 secara mandiri, setelah dikabarkan jatuh sakit beberapa hari setelah terjadi keramaian di hari akad pernikahan anaknya.

Hal tersebut dibenarkan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Heru Novianto setelah perwakilannya menemui Rizieq di kediamannya Jalan Petamburan III Jakarta Pusat.

“Katanya mereka mau melaksanakan ‘swab’ mandiri,” ujar Heru di Jakarta, Minggu seperti dikutip dari Antara.

Baca Juga: Pak Kapolri Terbitkan Telegram Netralitas Pilkada 2020, Begini Bunyinya

Baca Juga: Turut Berduka Cita, Wartawan Metro TV Meninggal Kecelakaan Motor

Heru mengatakan sejumlah perwakilan dari Polsek Metro Tanah Abang dikirim untuk mengimbau Rizieq agar menjalani tes usap Covid-19 pada Sabtu (21/11).

Hal itu dilakukan setelah mendapat info Rizieq sakit dengan ciri-ciri diduga terpapar Covid-19.

Namun Rizieq tidak dapat ditemui dengan alasan tengah istirahat dan tidak menerima tamu.

Baca Juga: Polisi Semprot Markas FPI, Puluhan Laskar Jaga Ketat Pintu Masuk Rumah Habib Rizieq

Baca Juga: Polisi Ditolak Swab Test Habib Rizieq, FPI: Lebih Baik untuk Tahanan Rutan Mabes

Sehingga, pihak kepolisian hanya mengimbau Rizieq lewat utusannya dari depan pagar rumah.

Heru memastikan Rizieq Shihab melakukan tes usap Covid-19 secara mandiri, tanpa fasilitas pemerintah.***

Editor: Andra Adyatama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x