Keagungan Akhlak KH Marzuki Mustamar saat Hadir di Ponpes Kiai Muhammad Umar Majalengka

- 25 Juni 2022, 11:00 WIB
Keagungan Akhlak KH Marzuki Mustamar saat Hadir di Ponpes Kiai Muhammad Umar Majalengka
Keagungan Akhlak KH Marzuki Mustamar saat Hadir di Ponpes Kiai Muhammad Umar Majalengka /Tangkapan layar/YouTube Akang Pejuang Alif

PORTAL MAJALENGKA - KH Marzuqi Mustamar merupakan Pimpinan Pondok Pesantren Sabiilul Rosyad, Gasek, Malang, Jawa Timur.

KH Marzuqi Mustamar juga menjabat sebagai Ketua Tanfidziah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Jawa Timur periode 2018-2023.

Sosok KH Marzuqi Mustamar adalah salah satu sosok kiai yang sangat sederhana, yang selalu memberikan pengajian yang menyejukkan hati umat.

Baca Juga: Habib Luthfi Beberkan Banyak Sekali Wali Qutub di Indonesia, Jadi Paku Bumi Menyebar di Jawa

KH Marzuqi Mustamar juga sosok yang patut menjadi teladan umat. Ia merupakan sosok yang memiliki keagungan akhlak.

Keagungan akhlak yang dimiliki KH Marzuqi Mustamar diperlihatkan saat dirinya mengisi acara dalam peringatan Haflah Akhirussanah.

KH Marzuqi Mustamar hadir sebagai pengisi taushiyah yang diadakan di pondok pesantren yang diasuh oleh Kiai Muhammad Umar, yaitu Pondok Pesantren Mamba'ul Huda, Cisambeng Palasah, Kabupaten Majalengka.

Baca Juga: Dilaporkan Polisi atas Dugaan Penistaan Agama, Holywings Layangkan Permintaaan Maaf secara Terbuka

Perayaan Haflah Akhirussanah yang diadakan oleh Kiai Muhammad Umar dilaksanakan pada 18 Juni 2022.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: YouTube Akang Pejuang Alif


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x