Bupati Majalengka Akan Masukan Pramuka Ke Dalam Kurikulum Sekolah di Semua Tingkatan

- 29 Januari 2021, 21:06 WIB
Ketua Mabicab Dr H Karna Sobahi M.MPd yang juga menjabat Bupati Majalengka dilantik oleh Ketua Kwarda Provinsi Jawa Barat Hj Atalia Praratya S.IP, M.Ikom.
Ketua Mabicab Dr H Karna Sobahi M.MPd yang juga menjabat Bupati Majalengka dilantik oleh Ketua Kwarda Provinsi Jawa Barat Hj Atalia Praratya S.IP, M.Ikom. /Pikiran Rakyat/Portal Majalengka/Andra Adyatama

PORTAL MAJALENGKA - Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab), Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka dan Lembaga Pemeriksa Keuangan (LPK) Pramuka Majalengka, masa bakti 2020-2025 resmi dilantik, di Pendopo Pemerintah Kabupaten Majalengka, Jum'at 29 Januari 2021.

Pada kesempatan itu, Ketua Mabicab Dr H Karna Sobahi, M.MPd yang menjabat Bupati Majalengka dilantik Ketua Kwarda Provinsi Jawa Barat Hj Atalia Praratya S.IP, M.Ikom.

Kemudian, Ketua Pengurus Kwartir Cabang (Kwarcab) Majalengka diketuai Drs H Eman Suherman, MM yang menjabat Sekda Majalengka dan Ketua LPK dimpimpin, Herman Suherman dilantik Mabicab Kabupaten Majalengka.

Baca Juga: Ka Kwarda Jabar Ajak Masyarakat Menjaga Kelestarian Sungai

Pelantikan yang berlangsung berhidmat, dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah dan para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta para tamu undangan lainnya.

Ketua Mabicab Gerakan Pramuka Kabupaten Majalengka Dr. H. Karna Sobahi, M.MPd mengaku ini menjadikan Kabupaten Majalengka sebagai kabupaten Pramuka.

Hal itu terlihat dari potensi gerakan pramuka di Majalengka sangat besar dari berbagai hal. Kondisi itu misalnya, terekam dari struktural pramuka yang memiliki gugus depan (Gudep) hingga 630 gudep di Majalengka.

Baca Juga: KKP: 11 Ribu Ton Tuna Sirip Kuning dan Cakalang Indonesia Raih Sertifikat untuk Pasar Amerika dan Eropa

"Tapi dari potensi itu ada titik kelemahaan, yakni minat masuk pramuka mulai lemah, baik di tingkat SD, SMP, SMA atau SMK," kata Karna pada sambutan dalam pelantikan tersebut.

Masih dikatakan dia, guna mengatasi persoalan itu perlu adanya perbaikan silabus atau kurikulum yang mewajibkan semua siswa atau pelajar di semua tingkatan, wajib mengikuti kegiatan kepramukaan.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x