5 Wisata Paling Hits di Majalengka, Terbayar Lunas Pemandangan yang Sempurna

12 Januari 2023, 13:54 WIB
5 Wisata Paling Hits di Majalengka, Terbayar Lunas Pemandangan yang Sempurna /Instagram @terasering_panyaweuyan/

PORTAL MAJALENGKA - Berikut adalah 5 wisata paling hits di Majalengka yang menyajikan pandangan yang paling indah.

Untuk sampai ke lokasi wisata tersebut memang dibutuhkan perjuangan menyusuri jalur yang tidak mudah.

Namun sesampainya di lokasi akan terbayarkan dengan pandangan indah yang sempurna.

Baca Juga: Brem Khas Majalengka, Kuliner Lezat yang Wajib Dicoba

Berikut 5 wisata hits di Majalengka yang dirangkum berbagai sumber:

1. Bukit Mercury Sayang Kaak

Tempat rekreasi dan hiburan umum yang satu ini namanya memang unik. Zona wisata yang satu ini telah dikembangkan menjadi destinasi wisata.

Banyak disatroni pelancong, Bukit Mercury Sayang Kaak, dulunya hanya sebagai tempat berkemah.

Baca Juga: BERAWAL KEPRIHATINAN Terhadap Pengangguran di Lingkungannya, Produk Majalengka Ini Tembus Pasar Ekspor

Di sana bisa hunting foto di sini, namun untuk sampai di lokasi memerlukan perjuangan yang memeras tenaga. Karena jalannya selain sempit juga terjal. Diperlukan kehati-hatian.

2. Terasering Panyaweuyan Argapura

Hendak menangkap suasana sunrise atau sunset? Terasering Panyaweuyan Argapura adalah tempatnya.

Jangan kaget kalau melihat tempat terasering seperti di Bali, padahal wisata Panyaweuyan ada di Majalengka.

Baca Juga: Jadwal Samsat Keliling Kabupaten Cirebon Kamis 12 Januari 2023

Hamparan sawah yang berteras-teras bisa terekam dengan mata sendiri, seperti pemandangan di Ubud Bali.

Lokasi ini berada di pinggiran ibu kota Majalengka cocok spot foto-foto.

3. Terasering Sawah Nangklak

Lokasi ini bisa sekalian untuk hunting foto. Terasering Sawah Nangklak tidak kalah menarik dari Terasering Sawah Panyaweuyan.

Senantiasa menghijau sepanjang tahun sawah ini, sudah tentu kecuali pada musim panen menjadi kuning.

4. Gunung Ciwaru

Gunung Ciwaru memiliki pemandangan alam yang cukup spektakuler dan spot foto yang baik.

Melalui tangga yang mumpuni sahabat mesti melalui jalur ini untuk sampai ke puncaknya.

Hampir sama dengan menuju puncak Gunung Galunggung yang harus menaiki anak tangga.

5. Puncak Sawiyah

Pendakian menguras tenaga tapi penat langsung hilang di Puncak Sawiyah.

Keterpesonaan wisata di Majalengka yang lagi hits memang tak perlu disangsikan lagi, di antaranya yaitu Puncak Sawiyah.

Sahabat dari puncak Sawiyah bisa menikmati pemandangan Gunung Galunggung, Talaga Bodas, Gunung Papandayan, dan Bandara Internasional Kertajati.

Demikian 5 wisata di Majalengka yang lagi hits, selamat liburan.***

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler