Wali Sakti Syekh Muhammad Sholeh di Gunung Santri, Utusan Sunan Gunung Jati

- 16 Juli 2022, 14:49 WIB
Ilustrasi Wali. Wali Sakti Syekh Muhammad Sholeh di Gunung Santri, Utusan Sunan Gunung Jati.
Ilustrasi Wali. Wali Sakti Syekh Muhammad Sholeh di Gunung Santri, Utusan Sunan Gunung Jati. /YouTube

Karena ketinggian ilmu yang dimiliki Syekh Muhammad Sholeh, ia diangkat menjadi penasihat Pangeran Saba Kingkin.

Banten sendiri pada waktu itu masih menganut ajaran Sunda Wiwitan, yang dipimpin oleh Prabu Pucuk Umun.

Sedangkan Pangeran Saba Kingkin terus mengajarkan agama Islam yang semakin hari pengikutnya semakin banyak.

Hal ini membuat Prabu Pucuk Umun menjadi iri hati dan murka, dan mengajak Pangeran Saba Kingkin untuk bertaruh.

Prabu Pucuk Umun ajak Pangeran Saba Kingkin untuk sabung ayam, dengan taruhan akan berikan jabatan bila ia kalah.

Namun bila sebaliknya ayam jago milik Pangeran Saba Kingkin yang kalah maka ia harus berhenti berdakwah ajaran Islam.

Dengan sangat terpaksa Pangeran Saba Kingkin menerima tantangan itu, dengan waktu dan tempat yang sudah ditentukan.

Mendengar hal itu Syekh Muhammad Sholeh mengusulkan kalau dirinya dengan kesaktian yang dimilikinya akan berubah wujud menjadi seekor ayam Jago.

Pada hari yang ditentukan warga Banten pun berkumpul untuk menyaksikan pertarungan Sabung ayam tersebut.

Prabu Pucuk Umun telah menyiapkan rencana licik dengan membawa pasukan untuk bersiap menyerang Pangeran Saba Kingkin kalau ayam miliknya nanti kalah.

Halaman:

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: YouTube Al Wasif


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x