Kisah Kewalian Kiai Abdul Hamid Pasuruan, Tetap Tabah Saat Disantet

- 28 Juni 2022, 10:00 WIB
KH Abdul Hamid.
KH Abdul Hamid. /Twitter @Sanad_nusantara

PORTAL MAJALENGKA - Banyak orang yang mengenal Kiai Abdul Hamid Pasuruan dari segi kewaliannya, kezuhudannya, kewiraiannya, serta karomahnya.

Akan tetapi, semua itu tak luput dari dua sifat yang khas dari Kiai Abdul Hamid Pasuruan, yaitu kesabaran dan ketawadhuan yang memang menjadi sifat keseharian Kiai kelahiran Lasem tersebut.

Sewaktu Kiai Abdul Hamid Pasuruan masih terbilang baru di kota Pasuruan, kehidupan Kiai Hamid tidak secara tiba-tiba disegani, dihormati dan dicintai oleh masyarakat.

Baca Juga: Daftar Harga Tiket Film Keluarga Cemara 2 dan Cara Pesan Tiket Online untuk Nonton di Bioskop

Banyak sekali orang yang hasut kepada Putra Kiai Abdullah ini. Akan tetapi itu semua tidak pernah diambil pusing oleh Kiai Abdul Hamid Pasuruan.

Sifat sabar dan penuh tawakal itulah yang selalu Kiai Abdul Hamid Pasuruan gunakan untuk menghadapi semua itu.

Pernah pada suatu ketika, Kiai Abdul Hamid Pasuruan memanggil KH Abdurrahman yang merupakan adik Kiai Abdul Hamid Pasuruan ke ndlalem atu rumahnya.

Baca Juga: UNIK 3 Ilmu Tingkat Tinggi Wali Syaikhona Kholil Bangkalan: Kitab, Pisang dan Cincin

Setelah masuk, Kiai Abdurrahman ini langsung duduk di depan Kiai Abdul Hamid Pasuruan yang sedang duduk di atas tempat tidurnya.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama

Sumber: YouTube Nasihat Kakek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x