Profil Iis Dahlia, Artis Dangdut Asal Indramayu yang Berjuang dari Desa Hingga Menjadi Idola

- 11 Januari 2023, 10:00 WIB
Iis Dahlia
Iis Dahlia /instagram.com/isdadahlia/

Hobi menyanyi ini sudah sejak Iis Dahlia masih duduk di bangku sekolah dasar.

Hal itu dapat dilihat dari rekam jejak Iis Dahlia, bahwa saat kelas 4 SD, Iis Dahlia sudah menyanyi di atas panggung dalam acara nikahan yang diiringi musik orgen tunggal dan di acara perayaan kemerdekaan Indonesia.

Baca Juga: Ini Jadwal Samsat Keliling Kabupaten Cirebon 11 Sampai 14 Januari 2023

Hobi menyanyi yang ada dalam diri Iis Dahlia ternyata menuai hasil yang indah.

Perjalanan Iis Dahlia dari kampung dengan bakat menyanyi yang indah mampu menjadikan Iis Dahlia sebagai penyanyi papan atas.

Di awal karir Iis Dahlia dikenal dengan nama Iis Laeliyah.

Baca Juga: Jadwal Samsat Keliling di Majalengka Besok, Kamis 11 Januari 2023

Namun, saat menerima kontrak dari salah satu produser musik, nama Iis Laeliyah diganti menjadi Iis Dahlia dengan harapan agar karirnya kelak seperti bunga Dahlia yang terus mekar dan mewangi.

Iis Dahlia dalam mengawali Karir dalam dunia musik, sebenarnya cenderung dengan lagu pop.

Namun, saat mendapatkan kontrak bernyanyi, disuruh membawakan lagu dangdut sehingga jadilah sosok Iis Dahlia sebagai artis dangdut papan atas.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x