Awal Mula Cerita KKN di Desa Penari Versi SimpleMan, Kisah Nyata Thread Twitter yang Diangkat Jadi Film

- 9 Mei 2022, 22:54 WIB
Awal Mula Cerita KKN di Desa Penari Versi SimpleMan, Kisah Nyata Thread Twitter yang Diangkat Jadi Film
Awal Mula Cerita KKN di Desa Penari Versi SimpleMan, Kisah Nyata Thread Twitter yang Diangkat Jadi Film /tangkap layar Instagram @kknmovie/

PORTAL MAJALENGKA - Film KKN di Desa Penari yang tayang perdana pada 30 April 2022 itu tengah menjadi buah bibir masyarakat luas.

Sebab kisah film KKN di Desa Penari yang diangkat dari true story tersebut sukses merebut perhatian banyak penonton.

Cerita KKN di Desa Penari yang ditulis oleh SimpleMan melalui akun Twitter-nya pada pertengahan tahun 2019 itu menjadi viral dan banyak diperbincangkan.

Baca Juga: FAKTA dan Sinopsis Film KKN di Desa Penari, Begini yang Dialami Nur dan Widya

SimpleMan yang merupakan akun anonim tersebut menyampaikan bahwa apa yang ia sampaikan adalah kisah nyata dari sekelompok mahasiswa yang menjalankan tugas KKN.

Sekelompok mahasiswa itu terdiri dari 6 orang, kisah horor yang mereka alami terjadi pada tahun 2009 silam di sebuah desa yang berada di Jawa Timur.

SimpleMan tak menyebutkan nama desa KKN, asal universitas, bahkan seluruh tokoh yang terlibat dalam cerita tersebut disamarkan. Hal itu ia lakukan demi menjaga privasi narasumber.

Baca Juga: INILAH Jadwal dan Harga Tiket Film KKN di Desa Penari di Bioskop Cirebon Jawa Barat

Pemilik akun anonim itu hanya membocorkan inisial desa yang menjadi tempat KKN yakni desa B yang terletak di tengah hutan, Jawa Timur.

Halaman:

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x