Anya Geraldine Unggah Poster Film Garis Waktu, Netizen Ingat Karakter Lydia di Layangan Putus

18 Februari 2022, 11:30 WIB
Poster film Garis Waktu. /Instagram.com/@filmgariswaktu_md

PORTAL MAJALENGKA - Artis cantik Anya Geraldine kembali beradu akting dengan Reza Rahadian di film Garis Waktu.

Garis Waktu merupakan film bergenre romansa yang disutradarai oleh Jeihan Angga. Film ini diadaptasi dari lagu dan novel best selling karya Fiersa Besari dengan judul yang sama.

Film Garis Waktu mengisahkan tentang perjalanan kisah cinta antara Senandika (Reza Rahadian) dan April (Michelle Ziudith). Hubungan keduanya terhalang restu dari orang tua April.

Baca Juga: Hasil Europa League: Barcelona Ditahan Imbang Napoli, Gol Ferran Torres Jaga Asa Barcelona

Selain terhalang restu orang tua, kisah cinta Senandika dan April juga mengalami keretakan saat Sanya (Anya Geraldine) masuk dalam kehidupan Senandika.

Seperti diketahui, sebelum membintangi film Garis Waktu, Reza Rahadian dan Anya Geraldine sempat membintangi serial Layangan Putus.

Dalam serial tersebut, keduanya berperan sebagai dua tokoh yang berselingkuh.

Baca Juga: Doddy Sudrajat Merasa Namanya Disalahgunakan Orang Tak Bertanggung Jawab Minta Donasi Rumah Gala Dibagi Dua

Dilansir dari akun Instagram Anya Geraldine @anyageraldine pada Selasa, 15 Februari 2022. Anya membagikan poster film Garis Waktu. Dalam poster tersebut, Anya terlihat sedang merobek foto Reza Rahadian dan Michelle Ziudith.

"OFFICIAL POSTER FILM GARIS WAKTU. Dari produser Layangan Putus, film Garis Waktu tayang 24 Februari 2022 di bioskop," tulis Anya Geraldine dikutip Portal Majalengka dari akun Instagram @anyageraldine pada Selasa, 15 Februari 2022.

Unggahan Instagram milik Anya Geraldine itu langsung dibanjiri beragam komentar dari netizen.

Baca Juga: Beredar Tangkapan Layar Komentar Doddy Sudrajat Minta Rumah Gala Dibagi Dua, Kuasa Hukumnya Sebut Hoaks

"Ekspetasi gw, kaya ada hubungannya sama Layangan Putus," kata @salfemdtrx_09

"Jadi pelak** lagi," tulis akun @andre_septian00

"Say, ngga cape apa jadi pelak** mulu," dari akun @emilyyzps

"Bener-bener ya si Anya," kata @dewishifaf

Baca Juga: Tampil di Hadapan Direktur IMF, Anies Baswedan Pamer Sukses Mengubah Transportasi Jakarta

"Lydia (karakter Anya dalam Layangan Putus) bikin tingkah lagi nih," dari akun @umipurezha

"Cape banget, Anya jadi orang ketiga lagi," ucap akun @melviiia

"Jangan sampe ada the next Lydia," kata @hanifah.haniff

"Anya suka banget sih jadi orang ketiga," dari akun @inezalvionika

Baca Juga: Legenda Timnas Singapura Turut Soroti Kepindahan Pratama Arhan ke Liga 2 Jepang

"Woy Lydia plis berhenti," tulis akun @nabilramaa

Selain komentar dari netizen, Benni Setiawan selaku penulis skenario dari film Garis Waktu juga turut memberi komentar pada unggahan Anya.

"Lydia selalu ada di tengah pasangan," kata akun @bennisetiawan

Tak lama kemudian, komentar dari Benni Setiawan langsung ditanggapi oleh Anya Geraldine, ia membalas jika ini hanya pekerjaan semata.

Baca Juga: Resep Masakan Cumi Balado Daun Jeruk, Segar Bikin Menggugah Selera Makan

"Kerja aja nih pak, kebetulan," balas @anyageraldine sambil diberi emoji tertawa.***

Editor: Andra Adyatama

Sumber: Instagram @anyageraldine

Tags

Terkini

Terpopuler