Ciro Alves dan Alberto Rodriguez Berpeluang Starter, Persib Bandung Siap Jamu Persita Tangerang

- 28 September 2023, 13:00 WIB
Bek Persib, Alberto Rodriguez siap dimainkan melawan Persita Tangerang di laga pekan ke-14 Liga 1, MInggu 1 Oktober 2023.
Bek Persib, Alberto Rodriguez siap dimainkan melawan Persita Tangerang di laga pekan ke-14 Liga 1, MInggu 1 Oktober 2023. /Persib.co.id/

Bojan menilai, David da Silva dan kawan-kawan tampil baik pada babak pertama. Namun, situasi berubah setelah David da Silva mencetak gol pada menit 27. Bahkan, gawang Persib malah kebobolan pada menit 35.

“Kami memulai dengan sangat bagus. Tapi ketika kami bisa mencetak gol, entah kenapa kami mulai menurun dan itu yang harus kami ubah,” ucapnya.

Baca Juga: Menuju 1.000 Gol di Liga Indonesia: Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak Puji Ezra Walian dan Arsan Makarin

Untuk memperbaiki situasi, Bojan melakukan pergantian pemain dan strategi itu cukup berhasil. Pemain yang masuk dari bangku cadangan menjadi energi baru dan berhasil menutup laga dengan kemenangan.

Ciro Alves, Arsan Makarin, dan Ezra Walian mendapat apresiasi dari Bojan pada laga kemarin.

“Di babak kedua, setelah saya melakukan perubahan, kami bisa kembali mendominasi. Setelah Ciro masuk selama 30 menit, dia punya lima tembakan ke gawang. Arsan juga bermain bagus, Ezra dalam dua laga bermain fantastis, mencetak satu gol dan satu assist, Madinda juga bermain bagus,” lanjutnya.

“Untuk kemarin mungkin Klok yang tidak berada dalam level empat laga sebelumnya. Tapi pemain lainnya bermain dengan bagus. Jadi ini bagus bagi tim, kami tidak tergantung pada satu pemain, kami adalah tim,” jelasnya. *

 

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x