RESMI! FIFA Umumkan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023

- 29 Maret 2023, 23:34 WIB
RESMI! FIFA Umumkan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023
RESMI! FIFA Umumkan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023 /FIFA /

PORTAL MAJALENGKA – Pergelaran Piala Dunia U20 sempat tertunda karena adanya Covid-19. Indonesia juga sudah resmi menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 yang diagendakan pada 2023.

Persiapan PSSI yang saat ini dipimpin oleh Erick Thohir juga sudah sangat matang untuk menyambut kedatangan negara yang menjadi peserta Piala Dunia U20.

Namun, yang pada mulanya Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U20, kini dibatalkan oleh pihak FIFA. Keputusan ini diumumkan secara resmi oleh FIFA pada Rabu, 29 Maret 2023. Setelah pertemuan Presiden FIFA, Gianni Infantino dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Baca Juga: WOW! Dua Tim Segrup Timnas Indonesia di Penyisihan Piala Asia 2023 Lolos ke Piala Dunia U20

Pertemuan antara presiden FIFA dengan ketua umum PSSI menghasilkan keputusan bahwa Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023.

Sebelumnya, terkonfirmasi bahwa Erick Thohir pergi ke Qatar untuk menemui presiden FIFA dan membicarakan kelanjutan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023.

Namun, pertemuan itu menghasilkan keputusan bahwa Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023. Peristiwa ini berawal dari penolakan dari beberapa petinggi daerah yang menolak kedatangan Timnas Israel untuk bertanding di Indonesia.

Baca Juga: Fakta Menarik Buah Kurma, Mengandung Banyak Manfaat untuk Kesehatan Tubuh

Setelah peristiwa itu, soundtrack resmi yang dibuat oleh Indonesia untuk Piala Dunia U20 2023 juga telah dihapus dari akun resmi FIFA. Dan, pada akhirnya FIFA memutuskan untuk membatalkan pergelaran Piala Dunia U20 2023 di Indonesia.

Sedangkan untuk tuan rumah baru akan diumumkan di waktu yang dekat oleh pihak FIFA. Indonesia juga terancam mendapatkan sanksi dari FIFA atas peristiwa ini.***

Ikuti selengkapnya artikel kami di Google News

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x