Prediksi Persib Bandung vs Persiraja Banda Aceh Berdasarkan Hasil Head To Head dan Statistik

- 23 November 2021, 14:30 WIB
Prediksi Persib Bandung vs Persiraja Banda Aceh Berdasarkan Hasil Head To Head dan Statistik
Prediksi Persib Bandung vs Persiraja Banda Aceh Berdasarkan Hasil Head To Head dan Statistik /Vidio.com/

Persiraja Banda Aceh belum beranjak dari posisi paling di klasemen sementara BRI Liga 1 musim 2021-2022.

Di laga berikutnya, caretaker atau pelatih sementara Akhyar Ilyas mengatakan, perjuangan Persiraja akan lebih berat karena berhadapan dengan Persib Bandung.

Baca Juga: Kapendam Jaya Buka Suara soal Cekcok Politikus PDIP Arteria Dahlan dengan Wanita yang Ngaku Anak Jenderal

"Tentunya kita akan hadapi tim besar, sekelas Persib Bandung, pastinya kami tim pelatih beserta manajemen akan fokus memperbaiki mental dan konsentrasi pemain kembali," kata Akhyar dikutip dari situs resmi Persiraja.

Dalam laga melawan Persiraja, Maung Bandung masih tanpa Victor Igbonefo dan Ezra Walian yang sedang menjalani pemusatan latihan bersama timnas Indonesia.

Secara Statistik Persib lebih unggul dibandingkan Persija dalam musim ini.

Baca Juga: WAJIB TAHU, Gelaran JAF Bertajuk Supra Natural Framing dari Komunitas yang Super Kreatif Asal Majalengka

Head to head kedua tim pernah bertemu satu kali, dalam penyisihan grup D Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo pada 2 April 2021 lalu.

Saat itu, Persib Bandung mengalahkan Persiraja Banda Aceh dengan menang tipis skor 2-1.

Kemenangan Maung Bandung berkat gol yang dicetak oleh Wander Luiz dan Ferdinand Sinaga. Sementara gol balasan di cetak oleh Assanur Rizal. 

Halaman:

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x