Cristiano Ronaldo Bikin Coca-Cola Rugi Rp57 Triliun, Ini Sebabnya

- 16 Juni 2021, 18:05 WIB
Christiano Ronaldo geser botol minuman bersoda, saham Coca-Cola langsung turun.
Christiano Ronaldo geser botol minuman bersoda, saham Coca-Cola langsung turun. /Twitter.com/@SiaranBolaLive

PORTAL MAJALENGKA - Baru-baru ini, aksi bintang sepak bola Cristiano Ronaldo membuat saham perusahaan minuman soda Coca-Cola anjlok.

Laporan harian Spanyol, Marca, menyebutkan Coca-Cola kehilangan sekitar 4 miliar Dolar AS atau setara Rp57 triliun (kurs Rp14.251 per USD)

Hal itu terjadi ketika Coca-Cola yang memiliki saham 56,10 dolar AS per lembar turun menjadi 55,20 dolar AS.

Baca Juga: Gaji Cristiano Ronaldo Disumbangkan ke Hamas untuk Beli Roket? Faktanya Begini

Sehingga hal ini juga berdampak pada nilai perusahaan. Nilai perusahaan yang pada awal dari 242 miliar dolar AS atau Rp 3,44 kuadriliun menjadi 238 miliar dolar AS atau Rp 3,38 kuadriliun.

Penyebab anjloknya saham itu terjadi saat Ronaldo menggeser dua botol Coca-Cola dan menggantinya dengan air mineral. Insiden itu terjadi saat konferensi pers jelang pertandingan timnya melawan Hongaria di laga Grup F EURO 2020 pada Senin, 14 Juni 2021.

Kapten timnas Portugal itu menyampaikan "Air mineral, bukan Coke (Coca-Cola, red),” dikutip Portal Majalengka dari Twitter @DoentesPFutebol pada Rabu, 16 Juni 2021.

Baca Juga: Juventus Berhasil Menang Lewat 2 Gol Cristiano Ronaldo, Kini Posisi 3 Klasemen

Menanggapi aksi Ronaldo, akhirnya pihak Coca-Cola angkat bicara. Seperti dikutip dari The Athletic pada Rabu, 16 Juni 2021, menyebutkan bahwa setiap orang memiliki hak atas pilihan minumannya sendiri.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: Dari berbagai sumber, PRMN, VIU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x