Wasiat Maradona Sebelum Meninggal, Minta Mayatnya Dibalsem

27 November 2020, 19:30 WIB
Diego Maradona /Instagram @maradona/Instagram

PORTAL MAJALENGKA - Sebelum meninggal dunia di usia 60 tahun karena serangan jantung, legenda Argentina Diego Maradona memiliki permintaan terakhir.

Mantan bintang Napoli itu memang berwasiat kepada keluarganya sesaat sebelum ulang tahunnya yang ke-60.

Dalam wasiatnya itu, Maradona memohon kepada keluarganya agak mayatnya dibalsem supaya jasadnya tetap utuh selamanya.

Baca Juga: KPK Tangkap Wali Kota Cimahi Ajay M Priatna, Diduga Korupsi Proyek Rumah Sakit

Jika terlaksana maradona bisa menjadi orang keempat dalam sejarah Argentina yang jasadnya diawetkan dengan cara dibalsem.

Dilaporkan oleh jurnalis Martin Arevalo, sebagaimana dikutip dari Marca.com, Maradona memang secara khusus meminta ke keluarganya soal tersebut.

Sejauh ini belum ada tanggapan resmi dari pihak keluarga Maradona soal permintaan tersebut.

Baca Juga: Sosok Iis Rosita Dewi Istri Edhy Prabowo, Parasnya Curi Perhatian

Kabar terakhir hanya menyebutkan bahwa jasad Maradona disemayamkan di pemakaman Jarden de Bella Vista.

Hanya tiga orang dalam sejarah Argentina yang jasadnya dibalsem. Yakni, mantan jenderal militer Jose de San Martin, mantan presiden Argentina Juan Domingo Peron dan istrinya, Evita.

Sementara itu pemerintah Argentina mengumumkan tiga hari berkabung nasional untuk menghormati mendiang Maradona.

Baca Juga: Edhy Prabowo Sudah Berpamitan ke Waketum Bidang Organisasi Gerindra

Hingga saat ini, seperti dikutip dari Antara, pendukung setia maestro sepak bola tersebut masih diselimuti duka mendalam.

Warga Argentina masih belum ikhlas salah satu ikon negaranya berpulang untuk selamanya.***

Editor: Andra Adyatama

Sumber: Marca

Tags

Terkini

Terpopuler