Pengamat: Ganjar Pemenang Debat Ketiga, Faktor Prabowo Tiga Kali Setuju

- 8 Januari 2024, 14:31 WIB
Pengamat Politik Emrus Sihombing
Pengamat Politik Emrus Sihombing /ANTARA

Untuk pertama kali, Prabowo mengatakan setuju dengan Ganjar yang menyebut Indonesia perlu membangun kerja sama dengan negara-negara Selatan untuk memanfaatkan SDA.

Ganjar menyebutkan bahwa negara Selatan bisa menguatkan kerja sama dalam membuat teknologi baterai yang akan meningkatkan perekonomian Indonesia.

Baca Juga: Pesawat Ini Paling Akhir! Berikut Jadwal Penerbangan Kedatangan di BIJB Kertajati Minggu 7 Januari 2024

“Saya kok banyak setuju dengan Pak Ganjar. Kalau masuk akal, saya setuju," timpal Prabowo.

Moment lain adalah ketika Ganjar mengatakan akan menata institusi pertahanan dan keamanan karena tumpang tindih yang terjadi.

"Harus dimulai dari pemimpin yang punya komitmen untuk membereskan. Siapa dia? Pemimpin tertinggi, presiden. Maka kalau lah kemudian kita bicara pertahanan yang ada di laut, maka sekian lembaga yang mengurus laut mesti disatukan dalam sebuah wadah coast guard," kata Ganjar.

Baca Juga: ASYIK ADA KE MALAYSIA! Ini Jadwal Penerbangan Keberangkatan di BIJB Minggu 7 Januari 2024

Merespon jawaban Ganjar, Prabowo mengatakan Ia sependapat. “Sekali lagi saya katakan, saya banyak sependapat dengan pak Ganjar. Jadi benar, urusan tumpang tindih harus diselesaikan pimpinan tertinggi,” katanya.

Terakhir, terjadi saat moderator bertanya kepada Prabowo soal kebijakan untuk menghindari intervensi kedaulatan Indonesia karena utang luar negeri. Prabowo menegaskan rasio perbandingan terhadap produk domestik Indonesia adalah salah satu terendah di dunia.

Indonesia masih berada di sekitar 40 persen, sedangkan negara lain sudah jauh di atas. Karena itu, perlu manajemen yang prudent, pengelolaan yang baik, dan strategi ekonomi yang tepat, seperti dengan hilirisasi untuk memperkuat posisi tawar Indonesia.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x