Perlu Kolaborasi Banyak Pihak untuk Genjot Vaksinasi Anak 6-11 Tahun

- 20 Februari 2022, 06:00 WIB
Vaksinasi anak di Kabupaten Pekalongan.
Vaksinasi anak di Kabupaten Pekalongan. /Diskominfo Jateng

Sementara berdasarkan data Kementerian Kesehatan per 16 Februari 2022, capaian vaksinasi anak untuk dosis pertama baru 66,72% atau 17,6 juta anak. Sedangkan dosis dua berada pada kisaran angka 29,28% atau 7,7 juta anak.

Baca Juga: WASPADA! Tujuh Tanda Terkena Virus Omicron, Segera Ambil Tindakan Jika Terjadi Nomor 7

Guna lebih mengoptimalkan pelaksanaannya, vaksinasi anak juga membutuhkan pendekatan yang berbeda dengan vaksinasi pada orang tua.

Anak biasanya lebih aktif bergerak, sehingga kegiatan vaksinasinya perlu dikemas menarik agar mereka senang.

Bentuk kolaborasi dimaksud, di antaranya telah dilaksanakan oleh Polres Metro Jakarta Selatan dan Yayasan Global CEO Indonesia di sentra bermain Kidzania, Jakarta (16/1).

Baca Juga: Download Lagu Satu Frekuensi oleh Govinda, Harapan Pasangan Sehidup se-surga

Selain itu, kerja sama dilakukan Badan Intelijen Negara (BIN) dengan berbagai pihak terkait untuk vaksinasi anak di sekolah-sekolah dasar di Jakarta.

Pun di Bali, kolaborasi dilaksanakan Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Bali dalam menggelar vaksinasi COVID-19 bagi anak usia 6-11 di beberapa lokasi di Bali sejak Desember lalu.***

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah