HARU dan PILU, Bocah Belia Amel Amelia Hingga Dikunjungi Bupati Majalengka

- 13 Juni 2023, 06:05 WIB
Amel Amelia Putri dikunjungi Langsung Bupati Majalengka,
Amel Amelia Putri dikunjungi Langsung Bupati Majalengka, /FB Majalengka Bagja Raharja

PORTAL MAJALENGKA - Amel Amelia adalah seorang anak kecil yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar di salah satu desa di wilayah Majalengka.

Ia memikiki nama lengkap Amel Amelia Putri, ia tinggal di Desa Kalapadua, Kecamatan Lemah Sugih, Kabupaten Majalengka.

Diusianya yang masih sangat belia, Amel Amelia harus menanggung beban yang sangat luar biasa, ia harus mengurus kakek dan juga adiknya.

Baca Juga: KAROMAH WALI SAKTI Syekh Abdul Muhyi Pamijahan, Mampu Berjalan di Dasar Lautan

Malangnya lagi, sang kakek dari Amel Amelia Putri ini mengalami penyakit setrook hingga sang kakek hidup tidak berdaya.

Keseharian Amel Amelia pun hanya mengandalkan uluran tangan dari tetangga, hidup dengan kondisi yang sangat apa adanya.

Amel Amelia di usianya yang masih sangat dini, harus rela kehilangan waktu untuk bisa bermain dengan temannya yang lain.

Baca Juga: SURO WARENG, Pendekar Sakti Tanah Jawa yang Taklukkan Pesisir Korea, Dikisahkan oleh Gus Muwafiq

Pasalnya, ia harus mengurusi adiknya yang masih sangat kecil dan juga kakeknya yang sudah tidak berdaya.

Begitu sangat memperihatinkan, Amel Amelia dan adiknya bahkan jarang sekali mempunyai uang buat mereka jajan.

ayah Amel sibuk bekerja berdagang di Bekasi, Jawa Barat. Di sisi lain, ibunya sudah empat tahun pisah dengan Amel, karena menetap di Pekanbaru.

Baca Juga: PATIH ONGKA, Gantikan Syekh Syarif Hidayatullah Sebagai Raja Ismailiyah Mesir

Permasalahan keluarga orangtuanya menjadi faktor Ayah dan Ibunya memilih jalannya masing-masing dan kini Amel harus menerima kenyataan pahit itu.

Amel Amelia harus melakukan pekerjaan yang harusnya dilakukan orang yang sudah dewasa, harus memasak mencuci dan merawat adik serta kakeknya.

Mendengar ada salah satu warganya yang hidup dalam kesulitan, Bupati Majalengka Dr. H. Karna Sobahi, M.MPd melangkahkan kaki untuk mengunjungi dan melihat secara langsung kondisi Amel Amelia Putri pada Hari Senin 12 Juni 2023.

Kunjungan Bupati Majalengka di dampingi Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Sosial, Camat Lemahsugih dan Kepala Desa Kalapadua.

Kedatangan orang nomor satu di Pemerintahan Kabupaten Majalengka itu pun disambut oleh keluarga Amel dan masyarakat sekitarnya.

Di lokasi, tepatnya di Kampung Cintapada, RT.20 RW. 06 Desa Kalapadua Bupati pun langsung berdialog dengan Keluarga Amel.

Sebelum berdialog, Bupati meninjau terlebih dahulu sudut-sudut rumah Amel yang kondisinya memprihatinkan.

Barang-barang yang sudah lapuk, lantai yang reyot dan kondisi kamar yang usang menghiasi rumah Amel saat ini.

Saat kunjungan Bupati, terlihat Amel dan keluarga kini makin tampak bugar karena sebelumnya sudah mendapatkan bantuan dari beberapa donatur.

Kakeknya yang Minggu lalu terlihat lemas, terlihat kini merespon apa yang selalu Bupati utarakan.

Dalam obrolan dengan kakenya Bupati juga mengaku akan membantu keluarga Amel dari berbagai sisi. Sehingga, kehidupan Amel dan keluarga makin membaik ke depannya.

"Sekarang kita sudah tahu, masyarakat sudah tahu, solusinya yang diperlukan, tidak hanya datang selesai tapi kita cari solusi," ujar Bupati.

Ada beberapa bantuan yang akan diberikan untuk Amel keluarga. Salah satunya, sekolah Amel akan dibiayai gratis sampai lulus SMA nanti.

"Sekolahnya juga mulai hari ini sudah akan didaftarkan di SMPN 3 Majalengka, jadi setiap kebutuhan sekolah Amel sampai lulus SMA akan dibiayai oleh Kabid Disdik," ucapnya.

Selain itu, Bupati juga akan memberikan modal untuk ayahanda Amel agar tidak usah bekerja ke luar kota lagi.

Direncanakan, ayahanda Amel bernama Adeng akan diberi gerobak dan diberi modal dengan sejumlah uang.

"Saya sudah kasih uang tadi sebesar Rp 5 juta plus Rp 1 juga dari Dinsos untuk kebutuhan modal usaha bapaknya Amel."

"Tadi katanya bapaknya Amel akan jual bakso keliling di sini, dan dari Dinsos akan diberi gerobag Raharja ," jelas Bupati.

Tak hanya sampai di situ, Bupati Majalengka juga memastikan pengobatan gratis untuk sang kakek Amel Amelia.

Begitu pun rumah Amel Amelia Putri akan diperbaiki dengan anggaran puluhan juta rupiah.

"Alhamdulillah, rumahnya Amel akan diperbaiki dengan anggaran Rp 60 juta dan kakeknya Amel digratiskan untuk berobat sampai sembuh," katanya.****

 

Editor: Rahman Prayitno Sodikin

Sumber: Rilis Diskominfo Majalengka


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x