Inilah 4 Karya Seni Kreatif Orang Majalengka yang Menarik Perhatian, Bahkan Ada yang Terkenal di Qatar

14 Desember 2022, 12:50 WIB
Ilustrasi Lukisan Pelepah Pisang. Inilah 4 Karya Seni Kreatif Orang Majalengka yang Menarik Perhatian, Bahkan Ada yang Terkenal di Qatar /Tangkapan layar/YouTube Bolokotono TV

 

PORTAL MAJALENGKA - Orang Majalengka ini kreatif. Setidaknya ada 4 karya seni asli dari Majalengka yang paling menarik perhatian baik di Indonesia maupun luar negeri.

Bukan hanya wisata alam dan budayanya, di Majalengka juga kaya akan karya seni yang tak kalah menariknya.

Terdapat karya seni kreatif buatan tangan orang Majalengka yang menarik perhatian publik.

Baca Juga: KARYA ANTIK KOMUNITAS UNIK Asal Majalengka Raih Anugerah Kebudayaan Indonesia 2022

Inilah empat karya seni paling kreatif orang Majalengka yang menarik perhatian.

1. Lukisan Monokrom

Izay Nurfarizal yang memanfaatkan sehelai kertas menjadi goresan gambar wajah dan pemandangan lainnya yang tentunya sangat menarik perhatian.

Pria asal Blok Rahayu, Desa Leuwikidang, Kecamatan Kasokandel, ini mampu membuat lukisan hanya dengan menggunakan pensil menjadi sebuah karya seni lukisan monokrom nyentrik dan cukup banyak diminati oleh banyak orang.

Baca Juga: Alvarez Menjulang Usai Argentina Menang Kontra Kroasia di Semifinal Piala Dunia 2022

Hasil karyanya juga pernah terjual di berbagai kota dan ke luar negeri seharga empat juta rupiah.

Bahkan penjualan atau pesanan lukisan monokrom karyanya yang terjauh ke luar negeri juga pernah di antaranya ke Qatar dan Mesir.

2. Wayang Batok Kelapa

Wayang batok kelapa ini merupakan salah satu karya seni asli buatan orang Majalengka.

Baca Juga: ABK Perahu yang Hilang di Pantai Ketapang Juntinyuat Indramayu Ditemukan Tidak Bernyawa

Dari kebanyakan wayang yang ada di Indonesia terbuat dari kulit hewan. Berbeda dengan Maya Berlin, warga Desa Jatipamor, Kecamatan Panyingkiran, menyulap batok kelapa menjadi sebuah karya seni yang sangat unik, yaitu berupa wayang.

Walaupun baru dibuat dan dimainkan di komunitasnya, wayang-wayang tersebut menarik minat penonton. Baik dari kalangan anak-anak hingga remaja yang pada umumnya tidak begitu menyukai tontonan wayang.

Banyak wayang yang sudah dibuatnya menggunakan batok kelapa. Wayang-wayang tersebut dipajang di sanggar milik Maya Berlin.

Baca Juga: Rekor Baru Lionel Messi Usai Kalahkan Kroasia di Semifinal Piala Dunia Dunia 2022

Sesekali wayang batok kelapa karyanya dimainkan sambil ditonton anak-anak sekitar dan sejumlah komunitas seni lainnya di Majalengka.

3. Seni Rupa dari Tanah Liat

Belasan seniman asal Majalengka ini berhasil mengubah tanah liat Jatiwangi menjadi karya yang memiliki nilai seni tinggi.

Lewat tanah yang biasa jadi bahan baku pembuatan genting dan bata, mereka sukses menghadirkan karya seni rupa instalasi.

Baca Juga: Kemenangan Telak Argentina 3-0, Runtuhkan Asa Kroasia Maju ke Final Piala Dunia 2022

Karya-karya tersebut dipamerkan dalam pameran Terracotta Triennale di Jebor Hall Jatiwangi art Factory (JAF) Desa Jatisura, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka

Pameran tersebut sejatinya tidak hanya melibatkan dari kalangan seniman saja, dalam Terracotta Triennale itu beberapa di antaranya yang terlibat merupakan kalangan desainer arsitektur dan lain-lain.

4. Lukisan Pelepah Pisang

Lukisan pelepah lisang ini merupakan salah satu karya kreatif asal Majalengka yang terkenal luas.

Baca Juga: Penemuan Perahu Nelayan tanpa ABK dengan Mesin Menyala di Pantai Juntinyuat Indramayu Gegerkan Warga

Budi warga Blok Buniasih, Desa Lebak Wangi, Kecamatan Malausma sejak tahun 2001 sudah membuat ratusan bahkan ribuan lukisan tempel dari pelepah pisang.

Menurut pengakuan Budi, awalnya ia biasa melukis menggunakan cat minyak ataupun cat air.

Kemudian ia terinspirasi dengan menggunakan pelepah pisang di sekitar rumahnya. Sehingga muncul ide membuat karya seni lukis tempel berbahan dasar pelepah pisang.

Baca Juga: Piala AFF 2022 Tinggal 10 Hari Lagi! Berikut Jadwal Resmi dan Preview Singkatnya

Dari hasil kreativitas dan inovasinya dalam berkarya lukisan pelepah pisang, Budi mengaku bisa meraup keuntungan hingga 10 juta rupiah per bulan.

Itulah 4 karya seni kreatif orang Majalengka yang menarik perhatian.***

Editor: Husain Ali

Sumber: Youtube Bolokotono TV

Tags

Terkini

Terpopuler