Hati-hati Penipuan! Nama dan Foto Kadiskominfo Majalengka Dicatut Orang Tidak Bertanggung Jawab

22 Juli 2022, 20:30 WIB
ILUSTRASI penipuan yang mencatut nama Kadiskominfo Majalengka, Gatot Sulaeman. /Allkpop

 

PORTAL MAJALENGKA - Penipuan masih merajalela dan makin terstruktur. Semakin canggih teknologi, semakin banyak pula penipuan dengan menggunakan metode-metode terbaru.

Hari ini, Jumat 22 juli 2022 sekitar pukul 16.00 WIB, Kadiskominfo Majalengka, Gatot Sulaeman menginformasikan di akun instagramnya @gatot76 bahwa nama dan fotonya telah dicatut.

Diinfokan lebih lanjut, bahwa nomor yang beredar yang mengatasnamakan Gatot Sulaeman adalah 081256033947.

Baca Juga: Diskominfo Majalengka Fasilitasi UMKM Melalui Toko Digital

Gatot mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati dan diabaikan saja apabila nomor tersebut menghubungi. Belum jelas modus dari penipuan yang memakai nomor tersebut.

Namun dikhawatirkan akan menyasar kepada masyarakat dengan mengatasnamakan instansi. Instagram Gatot sudah dikomentari beberapa netizen.

Diantaranya adalah akun @ale23i. “Usut tuntas kang, polisikan biar jera!!!” ujarnya.

Berbeda dengan akun @hertyelit yang berdoa memohon keselamatan. “Semoga diselamatkan dari orang2 yang bermaksud tidak baik,” ujarnya.

Baca Juga: KPU Majalengka Targetkan Partisipasi Masyarakat di Pemilu 2024 Lebihi Target Nasional

Memang penipuan meresahkan banyak orang, tidak hanya masyarakat kecil, bahkan tidak jarang menyasar masyarakat menengah ke atas.

Sampai berita ini terbit, belum ada update info terbaru dari akun instagram @gatot76 selaku Kadiskominfo Wilayah Majalengka. *

 

 

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: instagram @gatot76

Tags

Terkini

Terpopuler