CONTOH TEKS SAMBUTAN SINGKAT Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah Tahun 2023, Tema Keistimewaan Berkurban

- 1 Mei 2023, 08:54 WIB
Contoh teks sambutan singkat Idul Adha 1444 / 2023. Keistimewaan Berkurban
Contoh teks sambutan singkat Idul Adha 1444 / 2023. Keistimewaan Berkurban /

Kurban menjadi amalan yang sangat afdhol atau amalan yang paling utama dilaksanakan pada hari raya idul adha ini.

Hal ini seperti disebutkan dalam hadits Rosulillahi Sholallahu 'Alayhi wa sallam, yang diriwayatkan oleh At Tirmidzi, Ibnu Majah, dan al Hakim meriwayatkan hadits dari jalur Sulaiman bin Yazid yaitu:

"Tidak ada amalan manusia pada hari raya Qurban (Idul Adha) yang dicintai Allah melebihi amalan mengalirkan darah (menyembelih hewan)," Al Hadits.

Maka dari itu, kami mengajak kepada seluruh jama'ah, yang pada saat ini memiliki kelebihan harta, untuk bersama-sama menjalankan ibadah sunnah dengan melaksanakan kurban.

Karena dengan berkurban memiliki banyak sekali keistimewaan, seperti yang disebutkan dalam hadits Rosulillah SAW, bahwa:

"Sesungguhnya hewan qurban itu akan datang pada hari kiamat beserta tanduk-tanduknya, bulu-bulu, dan kuku-kukunya.
Sungguh, sebelum darah qurban itu mengalir ke tanah, pahalanya telah diterima di sisi Allah. Oleh sebab itu, tenangkanlah jiwa kalian dengan berqurban," Al Hadits.

Namun, bagi yang tahun ini belum mampu untuk melaksanakan ibadah kurban, bisa mulai dari sekarang untuk menabung.

Sehingga, mudah-mudahan di tahun depan atau tahun yang akan datang, kita semua bisa bersama-sama untuk melakukan kurban, aamiin.

Yang berikutnya, ingin kami sampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh jama'ah semua.

Kami memohon maaf apabila dalam penyelenggaraan sholat idul adha 1444 Hijriah tahun 2023 ini banyak sekali kekurangannya, baik dari tempat atau pun pasilitis yang kami sediakan.

Halaman:

Editor: Rahman Prayitno Sodikin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x