Kenali Kandungan Gizi Pada Kopi dan Simak Tips Aman Menikmatinya

- 24 Desember 2022, 16:30 WIB
K0opi banyak mengandung gizi jika dikonsumsi sesuai takaran yang disarankan.
K0opi banyak mengandung gizi jika dikonsumsi sesuai takaran yang disarankan. /

 

PORTAL MAJALENGKA - Kopi bisa dapat dijadikan sebagai minuman andalan untuk membuat tubuh agar tetap berenergi dan terjaga.

Jenis minuman kopi ini sudah mendunia, dan menjadi salah satu komoditas yang dibudidayakan banyak negara termasuk negara Indonesia.

Biji kopi yang sudah disangrai atau melewati proses roasting akan dihaluskan hingga menjadi bubuk kemudian dijual dalam kemasan.

Baca Juga: Di Balik Kopi Hitam Ternyata Ada manfaat Luar Biasa, Salah Satunya Bisa Bikin Awet Muda

Kopi kemasan ini sangat praktis untuk disajikan di rumah, baik diminum sendiri maupun bersama dengan teman-teman atau keluarga.

Untuk proses pembuatan kopi ini di beberapa kafe atau restoran biasanya bisa dilakukan dengan cara menyangrai biji kopi langsung bukan dalam bentuk serbuk.

Ada dua jenis kopi yang umum dikenal yakni kopi Robusta dan kopi Arabika. Kedua jenis kopi ini memiliki penikmat sendiri.

Selain nikmat, kopi diakui banyak memiliki manfaat. Bahkan diantaranya bisa mencegah beberapa penyakit berat. Lantas sebenarnya dalam kopi ini ada kandungan apa saja?

Baca Juga: Inilah Alasan Gus Dur Lebih Pilih Kedai Kopi Ketimbang Kelas Saat Kuliah di Mesir

Kandungan Gizi Pada Kopi

Kopi seringkali dijadikan sebagai minuman wajib yang dikonsumsi setiap hari bagi sebagian orang.

Pasalnya, kopi diyakini dapat menjadi penambah energi saat memulai hari. Bahkan, kopi mengandung banyak sekali nutrisi didalamnya.

Situs Data Komposisi Pangan Indonesia menyebutkan kandungan nutrisi dalam 100 gram (g) kopi bubuk instan adalah sebagai berikut:

Air: 2,6 g

Energi: 129 kalori (Kal)

Protein: 12,3 g

Lemak: 0,5 g

Karbohidrat (CHO): 35,0 g

Abu (ASH): 9,7 g

Kalsium (Ca): 179 miligram (mg)

Fosfor (P): 383 mg

Besi (Fe): 5,6 mg

Natrium (Na): 72 mg

Kalium (K): 3,256 mg

Tembaga (Cu): 0,14 mg

Riboflavin (Vit. B2): 0,21 mg

Niacin (Niacin): 30,6 mg

Baca Juga: Sensasi Rasa Es Kopi Susu Gula Aren Seperti Di Cafe, Begini Resepnya

Di samping karbohidrat, protein, dan sedikit lemak, ternyata kopi juga punya kandungan kafein, magnesium, serta bahan kimia tumbuhan.

Bahan kimia tumbuhan tersebut meliputi polifenol (mengandung asam klorogenat dan asam usnat) dan diterpen (mengandung cafestol dan kahweol).

Tips Aman Minum Kopi

Dalam satu cangkir kopi seduh umumnya mengandung sekitar 95 mg kafein.

Seperti disebutkan di atas, takaran atau dosis minum kopi yang masih dianggap wajar (tidak berlebihan) rata-rata 400 mg kafein per hari atau setara dengan 3-5 cangkir.

Meski mungkin dosis kopi tiap orang bisa berbeda tergantung pada usia, kesehatan, dan beberapa kondisi lain.

Selain itu, ada beberapa hal-hal lain yang penting diperhatikan sebelum minum kopi diantaranya:

- Tentukan berapa banyak kopi yang Anda konsumsi dan bagaimana efeknya pada pola suasana hati dan pola tidur Anda.

- Simpanlah kopi di tempat yang sejuk dan kering, jauhkan dari panas dan kelembaban.

- Gejala putus obat biasanya terjadi setelah penggunaan kopi untuk periode yang panjang.

Baca Juga: Inilah 5 Daerah Pengahsil Kopi Terbesar di Inonesia, Peringkat Pertama Bukan Dari Jawa atau Sunda

Kopi tidak selalu aman untuk dikonsumsi untuk semua orang. Jadi, sebaiknya diskusikan dengan dokter agar tahu dosis yang tepat untuk Anda.

Meskipun minum kopi diakui memiliki sejumlah manfaat, ada baiknya juga tidak mengonsumsinya secara berlebihan. Berikut tips jika Anda ingin menikmati kopi dengan minim risiko:

‌- Minum kopi tidak boleh lebih dari 5 gelas pendek atau 2,5 gelas berukuran tinggi.

- ‌Sebisa mungkin hindari tambahan pemanis buatan atau gula tambahan.‌

- ‌Hentikan asupan kafein setidaknya enam jam sebelum tidur untuk mengoptimalkan tidur.‌

- ‌Jika kafein tidak cocok dengan metabolisme tubuh, maka cobalah untuk minum kopi tanpa kandungan kafein. *

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x