MENGULAS Ulat Hongkong, Pakan Semua Jenis Channa dengan Kekurangan dan Kelebihannya

- 3 November 2022, 14:30 WIB
Ulat Hongkong dipercaya merupakan salah satu pakan yang cocok untuk budidaya ikan Channa.
Ulat Hongkong dipercaya merupakan salah satu pakan yang cocok untuk budidaya ikan Channa. /Antara/

Beberapa pengalaman para senior channa dalam memanfaatkan jenis pakan ini secara tepat telah banyak yang berhasil dalam mencetak ikan channa yang berkualitas.

Pakan ini memiliki peran penting dalam membangkitkan mental pada ikan yang berarti memberi banyak peluang untuk melakukan progress peningkatan lanjutan lebih mudah, terlebih progress warna.

Para keeper senior umumnya memodif pakan ulat hongkong ini untuk peningkatan warna pada ikan channa dengan mencampur wortel, sumber betakarotin.

Baca Juga: Ikan Channa Pulchra Tampil Luar Biasa, Ingat Jangan Tipu Konsumen! Setingan Ini buat Display Pribadi Saja

Sebagaimana telah diketahui bahwa ikan channa merupakan jenis ikan predator, maka dalam pemberian wortel tidak diberikan secara mentah kepada channa tersebut. Melainkan dengan cara terlebih dahulu kita biarkan ulat hongkong kita biarkan memakannya.

Dengan begitu kandungan betakarotin yang ada pada wortel akan berpindah pada ulat hongkong, setelah ulat hongkong kenyang barulah pakan tersebut diberikan pada channa.

Pakan ulat hongkong termasuk pakan yang cukup efesien karena bisa disimpan dengan waktu yang cukup panjang. Terpenting ulat Hongkong tersebut di tempatkan pada wadah yang kering dan tidak terkena panas matahari.

Selain itu ulat hongkong juga perlu dikasih makan wortel supaya awet tidak mati dan kandungan nutrisinya tambah bagus.

Diantara kekurangan dari pakan ini ulat hongkong adalah dapat membuat air dalam akuarium cepat kotor. Bagian kulit luar dari pakan ini sering dimuntahkan oleh ikan channa.

Baca Juga: Usaha Keripik Singkong Laris Manis, Mudah Dibuat, Begini Caranya

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x