Keramat Walisongo: Kalahkan Jawara Sakti, Sunan Giri Mengubah Angsa Jadi Naga

- 20 Juli 2022, 19:55 WIB
Adu sakti, Begawan Minto Semeru dibuat malu oleh Sunan Giri, Keramat Walisongo
Adu sakti, Begawan Minto Semeru dibuat malu oleh Sunan Giri, Keramat Walisongo /YouTube penerus para Nabi

“Tidak ada maksud apa-apa, saya hanya ingin tahu seberapa kesaktian yang Tuan miliki, sehingga nama Tuan terkenal keseantero Jawa. Dalam duel ini, jika saya kalah saya bersedia menjadi murid Tuan, tapi jika Tuan yang kalah, maka Tuan harus memberikan leher Tuan untuk saya penggal,” tantang Begawan Minto dengan sombongnya.

Baca Juga: Kisah Wali Sufi, Ketika Tuhan Melempar 100 Keping Perak kepada Abu Nawas

“Ketahuilah kisanak bahwa semua yang ada di alam semesta ini milih Allah yang Maha Kuasa lagi Maha Sakti. Jika dia tidak menghendaki kisanak memotong leher saya, sejuta orang pun tidak akan mampu melaksanakannya,” ujar Kanjeng Sunan.

“Jadi Tuan menerima tantangan saya atau tidak,” Begawan Minto memastikan maksud perkataan Sunan Giri.

“Silahkan jika kisanak ingin mencoba ilmu ciptaan Allah kepada saya,” ujar Sunan Giri.

“Sebelum pertarungan dimulai saya ingin mengajak Tuan main tebak-tebakan. Saya akan mengubur binatang di gunung pertukangan, Tuan tinggal menebak hewan apa yang saya kubur di sana,” kata Begawan Minto.

“Silahkan,” ujar Sunan Giri sambil tersenyum. Dengan kecepatan seperti kilat Begawan Minto pun segera menciptakan dua ekor angsa dan menguburnya.

Baca Juga: KERAMAT WALI, Keanehan Tuan Guru Sekumpul Saat Masih Bayi

“Silahkan Tuan tebak hewan apa yang saya kubur,” tanya Begawan Minto. “Yang kisanak kubur adalah sepasang ular naga,” jawab Sunan Giri.

Mendengar jawaban itu Begawan Minto tertawa terbahak-bahak. “Jawaban Tuan salah, yang saya kubur adalah dua ekor angsa,” jawab Begawan Minto.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: YouTube Tafakkur Fiddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah