SUNAN GUNUNG JATI Cucu Prabu Siliwangi dan Keturunan Rasulullah SAW, Berikut Sejarah dan Faktanya

- 28 Januari 2022, 11:15 WIB
Makam Sunan Gunung Jati Cirebon, cucu Prabu Siliwangi dan keturunan Rasulullah Muhammad SAW selalu diziarahi masyarakat
Makam Sunan Gunung Jati Cirebon, cucu Prabu Siliwangi dan keturunan Rasulullah Muhammad SAW selalu diziarahi masyarakat /Instagram/ @cirebonexotic

Sedangkan menurut J.L.A. Brandes yang mendasarkan studinya pada Babad Cirebon, Sunan Gunung Jati adalah orang Indonesia asli putra dari Lara Santang, putri pasangan Prabu Siliwangi dan Nyai Subang Larang.

Baca Juga: Detik-detik Aurel Hermasyah Melahirkan, Ashanty Lakukan Tindakan Ini, Atta Halilintar Optimis Baby A Sehat

Sunan Gunung Jati adalah sosok yang sama yang memiliki nama lain Tagaril. Persamaannya adalah Sunan Gunung Jati dikatakan orang Indonesia asli yaitu merupakan putra dari Syarifah Muda’im atau Nyimas Lara Santang yang kemudian menikah dengan penguasa Mesir keturunan ke-22 Nabi Muhammad SAW.

Jadi, Sunan Gunung Jati merupakan keturunan Arab dan Indonesia asli. Dari garis keturunan ibunya, Sunan Gunung Jati merupakan cucu dari Prabu Siliwangi dari Pajajaran.

Sunan Gunung Jati mempunyai darah dari Nabi Muhammad SAW yang diperoleh dari ayahnya, Syarif Abdillah.

Baca Juga: Percepatan Vaksinasi Agar Semakin Banyak Jiwa yang Terlindungi

Dalam buku Sejarah Cirebon, Sunan Gunung Jati atau Syarif Hidayatullah merupakan keturunan ke-22 Rasullullah.

Begitupun peran Sunan Gunung Jati sangatlah berpengaruh terhadap perkembangan di Cirebon. Tidak heran, makamnya setiap hari selalu diziarahi ribuan orang tanpa henti. *

 

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah