Bukan Hanya Kewajiban, Salat Harus Jadi Sebuah Kebutuhan, Begini Kata Prof Quraish Shihab

- 15 Januari 2022, 12:30 WIB
Prof Quraish Shihab menanggapi soal pria tendang sesajen di lokasi erupsi Gunung Semeru.
Prof Quraish Shihab menanggapi soal pria tendang sesajen di lokasi erupsi Gunung Semeru. /Youtube Shihab dan Shihab

PORTAL MAJALENGKA - Prof Quraish Shihab mengatakan bahwa salat bukan hanya menjadi kewajiban tetapi sebuah kebutuhan.

Dirangkum Portal Majalengka dari kanal Youtube Najwa Shihab yang diunggah pada 7 Mei 2020, Quraish Shihab mengungkapkan bahwa salat bukan hanya kewajiban akan tetapi kebutuhan.

Abi Quraish Shihab mengungkapkan bahwa seorang Filsuf pakar Psikologi agama dari Amerika di awal abad ke-19 menjelaskan pada suatu masyarakat mungkin tidak dapat menemukan tempat-tempat hiburan. Namun pasti akan menemukan tempat salat.

Baca Juga: Berbeda Ikhlas dengan Merelakan, Ini Penjelasan Quraish Shihab

Hal tersebut dikarenakan salat merupakan suatu kebutuhan, bukanlah kewajiban.

Sehingga Abi Quraish Shihab menjelaskan, selama manusia punya rasa cemas dan harapan maka dia akan membutuhkan salat.

"Orang akan tetap salat selama manusia masih memiliki rasa cemas dan harap. Dia butuh salat, supaya hilang kecemasannya atau terpenuhi harapannya. Paling tidak kalau pun tidak terpenuhi, dia sudah hidup dalam harapan," jelas Abi Quraish Shihab.

Baca Juga: Begini Cara Meluapkan Amarah Menurut Abi Quraish Shihab

Sehingga Abi Quraish Shihab juga menjelaskan apabila menginginkan ketenangan dan kebahagiaan maka dengan melakukan salat.

Halaman:

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: Najwa Shihab @YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x