Kapolda: Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak Subang Segera Terungkap Awal 2022

- 30 Desember 2021, 12:45 WIB
Kapolda Jabar, Irjen Suntana menyampaikan kabar terbaru kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang, Nama-nama tersangka akan segera dirilis.
Kapolda Jabar, Irjen Suntana menyampaikan kabar terbaru kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang, Nama-nama tersangka akan segera dirilis. /Antara

Baca Juga: TERUNGKAP! Sosok Mirip Sketsa Wajah Pelaku Pembunuhan Subang Sempat Dimarahi Sopir Angkot

“Untuk kejadian di Subang mohon doanya target saya awal tahun 2022 penyidik sedang mengumpulkan fakta-faktanya. Mohon kesabarannya, saya berkomitmen terhadap kasus ini,” katanya

Pada awal pengungkapan kasus pembunuhan Subang, hingga 30 Agustus 2021 jumlah saksi yang diperiksa tim penyidik sebanyak 25 orang. Saat ini jumlahnya bertambah menjadi 55 orang.

Tim penyidik kemudian memilah-milah mana saksi yang kredibel, dan mana saksi yang kemungkinan melakukan framing dan sebagainya.

Diantara 25 saksi yang diperiksa, ada nama Wahyu Kurnia kepala sekolah di bawah naungan Yayasan Bina Prestasi Nasional dimana korban Tuti dan Amel menjadi pengurus di yayasan tersebut.

Baca Juga: TERUNGKAP! Sketsa Wajah Pelaku Pembunuhan Subang Sesuai Keterangan 3 Saksi Kunci Ini

Pada pemeriksaan akhir November dan Desember, tim penyidik kemudian memanggil kembali 3 orang saksi dari yayasan dan salah satu yang dipanggil lagi adalah Wahyu.

Kuat dugaan, Wahyu dipanggil lagi karena dia memiliki petunjuk detail tentang siapa tersangka kasus pembunuhan Subang.

Tuti dan Amel ditemukan di dalam bagasi mobil toyota Alphard milik korban yang diparkir di halaman rumah korban di Kampung Ciseuti Kecamatan Jalan Cagak Subang.

Kasus Subang  mengalami kemajuan yang pesat setelah ditangani Polda Jabar, dimana polisi mulai mengantongi nama pelaku.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah