MENGENAL Ragam Ikan Channa marulioides, Identifikasi Varian Warna Red (1)

- 13 Agustus 2022, 18:00 WIB
Ikan Channa Maru memiliki beberapa tipikal wilayah.
Ikan Channa Maru memiliki beberapa tipikal wilayah. /Tangkapan layar YouTube @Titikdua Net/

PORTAL MAJALENGKA - Ikan Channa marulioides  atau sering juga disebut emperor snakehead, adalah spesies ikan gabus asal Indonesia. Ikan ini memiliki warna cenderung gelap kekuningan dengan ekor bermotif baik.

Spesies Channa marulioides merupakan salah satu ikan asli (natives pesies) sungai Musi di Sumatera, yang tersebar ke berbagai daerah lain seperti di Indragiri, Batang Hari, Bangka  Belitung, Samarinda, dan Kapuas.

Di Sumatera ikan Channa marulioides dikenal dengan sebutan jaloy atau jalai, sementara di daerah Kalimantan ikan ini dinamakan peyang. Berbeda pula dengan di Melayu yang menyebut jenis channa ini dengan Toman Bunga.

Baca Juga: MENGENAL Ikan Channa Limbata, Sang Gabus Toleran dan Super Tangguh

Dalam dunia ikan hias sendiri Channa marulioides atau darkfin snakehead lebih banyak dikenal dengan nama channa maru.

Di Kalimantan ikan maru yang sejak kecil hidup di sungai-sungai atau rawa-rawa ketika dewasa akan memiliki warna orange kemerahan dan hitam yang tegas di tubuhnya.

Hal itu karena ikan channa maru harus beradaptasi dengan lingkungan disana yang terdapat banyak lahan gambut, selain warnanya yang kekuningan pH air di perairan tersebut juga rendah.

Hal itu pula yang menjadikan ikan maru di setiap daerah berbeda, baik corak maupun warna variannya.

Baca Juga: 5 Tips Agar Channa Maruliodes Mutasi Cepat, Tampil Mata Merah Tajam Menyala

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x