Hasil Akhir Laga 16 Besar Piala Eropa 2024: Swiss Menang 2-0 Paksa Italia Angkat Koper

- 30 Juni 2024, 07:00 WIB
Selebrasi Ruben Vargas (tengah) setelah mencetak gol kedua untuk Timnas Swiss ke gawang Italia dalam pertandingan babak 16 besar Piala Eropa 2024 di Stadion Olimpiade Berlin pada Sabtu (29/7/2024) .ANTARA/Dok-UEFA
Selebrasi Ruben Vargas (tengah) setelah mencetak gol kedua untuk Timnas Swiss ke gawang Italia dalam pertandingan babak 16 besar Piala Eropa 2024 di Stadion Olimpiade Berlin pada Sabtu (29/7/2024) .ANTARA/Dok-UEFA /

Swiss terus meningkatkan serangan, di menit ke-37 umpan Ruben Vargas kepada Remo Freuler yang tak mendapat penjagaan sukses menjebol gawang Gianluigi Donnarumma. Skor pecah Swiss unggul 1-0.

Di menit ke-45+1, kiper Italia Donnarumma kembali sukses melakukan penyelamatan cemerlang. Dia mampu memblok tendangan bebas pemain Swiss yang dieksekusi Fabian Rieder. Babak pertamapun berakhir, Swiss unggul 1-0 atas Italia.

Babak Kedua

Swiss membuka babak kedua dengan langsung menggebrak. Memanfaatkan pertahanan Italia yang lengah. Aebischer memberi umpan Ruben Vargas di dalam kotak penalti yang tak terkawal.

Baca Juga: MANTAP! STY Resmi Sepakat Perpanjang Kontrak dengan Timnas Indonesia, Bertekad Ukir Sejarah

Bola pun langsung ditembakan Ruben ke sudut kiri atas gawang Italia yang tidak mampu dijangkau Donnarumma, membuat Swiss unggul 2-0 atas Italia.

Di menit ke-52 bek Swiss Fabian Schär melakukan blunder, intersep menggunakan sundulan yang nyaris membuat gol bunuh diri, beruntung masih membentur tiang gawang.

Memasuki menit ke-70, Italia mulai bermain terbuka dan berani membawa bola. Namun
serangan-serangan Italia belum cukup berbahaya.

Baca Juga: STY Respons Gembira Timnas Indonesia Masuk Grup C Tergabung Bersama Jepang

Tembakan jarak dekat Scamacca di menit 74 masih membentur tiang. Hingga menit ke-80, Italia hanya baru mampu baru melepas 1 tembakan tepat sasaran.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah