Mahasiswa IAIN Syekh Nurjati Cirebon Sabet Medali Emas Kejuaraan Sultan Kacirebonan Cup

- 29 November 2021, 22:51 WIB
Mahasiswa IAIN Asal Kuningan Sabet Medali Emas Kejuaraan Sultan Kacirebonan Cup
Mahasiswa IAIN Asal Kuningan Sabet Medali Emas Kejuaraan Sultan Kacirebonan Cup /Dokpri Muhammad Rafly

PORTAL MAJALENGKA - Sultan Kacirebonan mengadakan kejuaraan pencak silat dalam ajang Sultan Kacirebonan Cup pada 27-28 November 2021.

Ajang kejuaraan pencak silat tersebut diselenggarakan di GOR Sport Hall Bima Kota Cirebon. Dengan kuota kejuaraan 1.000 peserta. Namun yang hadir 800 peserta dari berbagai kategori mulai dari tingkat SD, SMP, SMA, dan mahasiswa.

Kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon mengirimkan 3 atlet pencak silat untuk mengikuti ajang kejuaraan Sultan Kacirebonan Cup tersebut.

Baca Juga: Mahasiswa PMI IAIN Syekh Nurjati Cirebon Adakan Aksi Peduli Pantai di Kelurahan Kesenden Kota Cirebon

Salah satunya yaitu Muhammad Rafly mahasiswa semester tiga jurusan Sejarah Kebudayaan Islam, Fakultas Adab dan Dakwah, IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Ia berhasil mendapatkan juara pertama kategori dewasa dan menyabet medali emas pada ajang kejuaraan Sultan Kacirebonan Cup tersebut.

Remaja asal tanah Kuningan tersebut mengaku telah menggeluti pencak silat sejak kecil sekitar usianyaa yang masih 8 tahun. Karena Rafly memang berasal dari salah satu keluarga yang memiliki bakat silat.

Muhammad Rafli mengaku telah aktif di dunia pencak silat selama 9 tahun. Ia juga mengakui bahwa sudah pernah menjuarai berbagai event serupa dari mulai tingkat terendah hingga tingkat tinggi, dari mulai kecamatan hingga internasional.

Baca Juga: Kondisi Hotman Paris Terkini, Usai Jalani Operasi Mata Langsung Bisa Lihat Wanita dari Jarak 100 Meter

"Alhamdulillah saya sudah pernah meraih 5 sampai 6 kali juara mulai dari tingkat bawah, kabupaten, provinsi, nasional, hingga internasional," tutur Rafly.

Halaman:

Editor: Husain Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x