Hapuskan Penantian Lebih Satu Dekade, Inter Milan Sukses Melaju ke 8 Besar UCL Usai Sisihkan FC Porto

15 Maret 2023, 10:54 WIB
Hapuskan Penantian Lebih Satu Dekade, Inter Milan Sukses Melaju ke 8 Besar UCL Usai Sisihkan FC Porto /REUTERS/Miguel Vidal/

PORTAL MAJALENGKA – Inter Milan sukses melaju ke babak 8 besar UEFA Champions League (UCL) untuk pertama kali semenjak musim 2010/2011 usai unggul aggregate atas FC Porto.

Meski bermain imbang 0-0 di markas FC Porto, kemenangan 1-0 Inter Milan saat bermain di kandang menjadikan mereka berhak lolos ke babak selanjutnya.

Pertandingan antara FC Porto vs Inter Milan sendiri digelar di stadion Do Dragao yang berkapasitas 50.033 penonton, Porto pada Rabu dini hari mulai pukul 03.00 WIB.

Baca Juga: Mulai Loyo! Inter Milan Malah Kalah di Kandang Spezia pada Liga Italia Pekan ke-26

Tampil sebagai tuan rumah dan membutuhkan kemenangan, FC Porto tampil dengan inisiatif untuk melakukan serangan dengan sesekali Inter Milan melakukan serangan balik. Namun hingga peluit panjang tanda usai babak pertama ditiupkan tak ada gol yang tercipta.

Porto berhasil mencatatkan 58% penguasaan bola serta 6 tendangan percobaan ke gawang, berbanding 42% penguasaan bola untuk Inter Milan serta 4 tendangan percobaan.

Di awal babak kedua situasi masih belum banyak berubah. Namun menjelang pertandingan berakhir serangan semakin gencar dilakukan FC Porto sementara Inter Milan memainkan strategi bertahan.

Baca Juga: Bulan Suci Penuh Berkah dengan Shopee: Raih Diskon Terbesar di Big Ramadan Sale 2023

Puncaknya terjadi di menit ke-5 babak perpanjangan waktu saat 2 sundulan beruntun dari Marko Grujic dan Mehdi Taremi masih menerpa gawang. Sehingga skor pun tetap imbang, 0-0.

Hasil tersebut membuat Inter Milan berhak menjadi tim yang lolos ke babak Quarter Final dan akan menghadapi Benfica pada 11 hingga 19 April 2023 mendatang.

Lolosnya Inter Milan juga sekaligus melengkapi rival satu kotanya AC Milan yang juga sukses melaju ke babak 8 besar usai menyingkirkan wakil Inggris, FC Tottenham.

Baca Juga: TEKDUNG, KPU Kabupaten Majalengka Berikan Orientasi Tugas untuk Tenaga Pendukung Sekretariat PPK

Daftar susunan pemain kedua kesebelasan:

FC Porto First XI(4-2-3-1)
Diogo Costa (GK)
Pepê, Fábio Cardoso, (c) Iván Marcano, Zaidu Sanusi
Marko Grujić, Mateus Uribe
Evanilson, Stephen Eustaquio, Wenderson Galeno
Mehdi Taremi

Cadangan: Cláudio Ramos, Samuel, Wendell, Rodrigo Conceição, David Carmo, Vasco Sousa, Bernardo Folha, André Franco, Gabriel Veron, Toni Martínez, Danny Namaso, Gonçalo Borges

Baca Juga: Untuk Mencampur Ikan Mas Koki, INGAT! Jangan Lakukan Hal Ini

Manajer: Sérgio Conceição

André Onana (GK)
Matteo Darmian, Francesco Acerbi, Alessandro Bastoni
Denzel Dumfries, Nicollo Barella, Hakan Çalhanoğlu, Henrikh Mkhitaryan, Federico Dimarco
(c) Lautaro Martínez, Edin Džeko

Inter Milan First XI(3-5-2)

Cadangan: Alex Cordaz, Samir Handanovič, Milan Škriniar, Stefan de Vrij, Danilo D'Ambrosio, Marcelo Brozović, Roberto Gagliardini, Raoul Bellanova, Kristjan Asllani, Valentín Carboni, Romelu Lukaku, Joaquín Correa

Manajer: Simone Inzaghi

Keberhasilan Il Nerazzurri melaju ke babak 8 besar berarti sebagai pemacu semangat di tengah penampilan inkonsistensi mereka di Liga Italia Serie A.

Baca Juga: Pentingnya Cara Wudhu yang Benar Berkaitan Sholat Fardhu atau Sholat Sunnah

Selain itu match fee yang didapat juga bisa menjadi penyelamat keuangan mereka yang sedang tidak bagus di tengah situasi ekonomi dari sang pemilik yang tidak menentu.***

Ikuti selengkapnya artikel kami di Google News

Editor: Husain Ali

Tags

Terkini

Terpopuler