Ternyata Ini Sosok yang Menyuruh Danu Bersihkan TKP Pembunuhan Subang

- 31 Oktober 2021, 18:42 WIB
Update Perkembangan Pembunuhan Ibu dan Anak Subang, Danu Kembali Dipanggil Untuk Ditanyai Seputar Bak Mandi
Update Perkembangan Pembunuhan Ibu dan Anak Subang, Danu Kembali Dipanggil Untuk Ditanyai Seputar Bak Mandi /YouTube Misteri Mbak Suci dan foto Antara\news

PORTAL MAJALENGKA - Terungkap sosok yang menyuruh ponakan dan sepupu korban, Danu membersihkan TKP pembunuhan ibu dan anak di Subang.

Akibat masuk ke TKP pembunuhan tersebut, jejak Danu banyak tercecer di lokasi pembunuhan.

Kronologi Danu di lokasi kejadian itu terungkap setelah menjalani pemeriksaan sebagai saksi di Polres Subang, Jumat 29 Oktober 2021.

Baca Juga: Danu Dicecar Polisi soal Membersihkan Bak Mandi di TKP Pembunuhan Subang

Pengacara Danu, Achmad Taufan Soedirjo menyampaikan bahwa fokus pemeriksaan kali ini adalah terkait misteri siapa yang meminta Danu masuk ke TKP.

Sehingga, diketahui banyak jejak Danu tertinggal di TKP saat polisi kembali menggelar olah TKP.

"Khususnya (pemeriksaan terkait) pada saat Danu, yang masuk ke TKP," katanya dalam kanal YouTube Heri Susanto berjudul Bongkar Oknum yang suruh Danu bersih-bersih TKP.

Baca Juga: Kunci Ungkap Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Menurut Mantan Kapolda Jabar Anton Charliyan

"Jadi ada oknum yang katanya polisi atau banpol, nah ini lebih menekankan di situ," sambung dia.

Menurut Taufan kejadian pada 19 Agustus 2021, itu atau sehari setelah pembunuhan menarik dan perlu diusut tuntas.

Dia membenarkan kejadian pada saat itu. Kronologinya adalah Danu masuk ke TKP yang masih diberi garis polisi oleh pihak kepolisian.

Baca Juga: Dibentuk Tim Independen Ungkap Pembunuhan Subang, Saran Mantan Kapolda Jabar Jenderal Anton Charliyan

Danu dikatakan masuk ke dalam TKP, bahkan ke dalam rumah dan diminta untuk membersihkan bak mandi yang ada di sana.

"Dan ini kita yang ikut bersyukur karena menurut kita case ini perlu kita bongkar gitu," jelasnya dalam YouTube judul; Jadi Fokus Pemeriksaan, Danu Ungkap Kronologi Masuk TKP Kasus Subang H+1 Kejadian".

Kejadian ketika Danu diminta masuk ke TKP adalah tepat satu hari setelah jasad kedua korban ditemukan.

Kini pihak Danu berharap, polisi bisa segera mengungkap siapa pelaku sebenarnya dari peristiwa tersebut.

Dalam pengakuan lain, Danu juga mengaku sempat melihat dua orang, laki-laki dan perempuan di rumah korban pembunuhan.

Saat itu sekitar jam 03 pagi saat hendak membeli nasi goreng yang biasa buka 24 jam.

Tapi malam itu tutup, dan Danu kembali ke rumah dan, melihat dua orang itu.

Namun, karena tidak curiga Danu berlalu begitu saja, dan paginya baru tahu ada kejadian pembunuhan.



Editor: Muhammad Ayus

Sumber: YouTube Heri Susanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah