PREDIKSI SKOR dan Head to Head Persib vs Barito Putera: Luis Milla Harus Waspada, Ini Sebabnya

- 14 September 2022, 17:00 WIB
David da Silva dkk akan menghadapi barito Putera di stadion GBLA, Jumat 16 September 2022.
David da Silva dkk akan menghadapi barito Putera di stadion GBLA, Jumat 16 September 2022. /

 

PORTAL MAJALENGKA - Luis Milla terus membawa hasil positif dalam laganya bersama Persib Bandung, hingga mengangkat Persib dari papan bawah menuju papan tengah klasemen Liga 1.

Memasuki pekan ke-10, Luis Milla kembali melatih anak asuhnya di Persib Bandung, untuk menghadapi laga kandang menjamu tim zona degradasi Barito Putera.

Walau berada pada zona degradasi, Luis Milla tetap harus berhati hati dalam menghadapi Barito Putera, agar Persib kembali bisa meraih poin penuh di kandang atau di stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Baca Juga: DILEMA Hantui Luis Milla Jelang Laga Penuh Gengsi Persib vs Persija, Catat Jadwalnya!

Luis Milla harus tetap waspada untuk bisa mengincar kemenangan dari tim Barito Putera. Pasalnya melihat head to head antara Persib vs Barito Putera dari lima pertemuan terakhir kedua kesebelasan terlihat sangat imbang.

Duel antara Persib vs Barito Putera akan tersaji di pekan ke-10 Liga 1 Indonesia. Sesuai jadwal, duel antara Persib vs Barito Putera dihelat Jumat 16 September 2022 pukul 15.30 WIB.

Head antara Persib vs Barito Putra dalam lima laga terakhir tercatat tiga kali seri dengan berbagi satu kemenangan.

Di klasemen sementara Liga 1, saat ini Persib Bandung terlihat lebih baik dibanding Barito Putera. Persib Bandung berada di posisi 8 klasemen sementara Liga 1 dengan 13 poin. Sementara Barito Putera berkutat di zona degradasi di posisi 17 dengan 4 poin.

Baca Juga: KORBAN LAGA PANAS Arema FC vs Persib Bandung, Erwin Ramdani Jalani Operasi Patah Tulang

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x