Ternyata Begini Rumitnya Membuat Baju Balap MotoGP: Baju Marc Marquez Dirancang Khusus

- 26 April 2022, 11:30 WIB
Ternyata Begini Rumitnya Membuat Baju Balap MotoGP: Baju Marc Marquez Dirancang Khusus
Ternyata Begini Rumitnya Membuat Baju Balap MotoGP: Baju Marc Marquez Dirancang Khusus /Instagram.com/@motogp/

PORTAL MAJALENGKA - Balapan MotoGP merupakan salah satu olahraga yang membutuhkan segala persiapan yang matang.

Persiapan pagelaran MotoGP bukan sebatas sirkuit saja, melainkan juga motor, penunjang keamanan, dan lain sebagainaya, termasuk baju balap MotoGP.

Baju Balap MotoGP menjadi salah satu komponen paling penting dalam ajang balap motor paling bergengsi itu.

Baca Juga: Ini Deretan Pemain Real Madrid yang Berpotensi Menyulitkan Langkah Manchester City di Semifinal Liga Champions

Bahkan, bisa dikatakan bahwa baju balap MotoGP merupakan baranh yang paling personal dalam diri pembalap MotoGP.

Salah satu baju balap MotoGP yang spesial yakni baju balap yang dimiliki Marc Marquez. Baju balap tersebut dirancang khusus untuk Marc Marquez yang belum lama ini baru pulih dari cedera.

Selain itu, baju balap MotoGP menjadi salah satu komponen balap yang didesain tidak mudah, merancang dan membuatnya membutuhkan proses yang begitu rumit.

Baca Juga: Link Live Streaming dan Prediksi Manchester City vs Real Madrid Semifinal Liga Champions

Desainer baju balap MotoGP ternama, Christopher Hillard mengatakan, nilai keamanan dan estetika menjadi pertimbangan besar dalam pembuatan baju balap MotoGP.

"Pada level pembalap MotoGP, semua yang dibuat disesuaikan dengan kebutuhan mereka. Ada 36 individu dengan ukuran berbeda yang dicocokan dengan rider," kata Hillard dikutip Portal Majalengka dari channel You Tibe Motor1 pada Selasa, 26 April 2023.

Hillard pun menjelaskan bagaimana rumitnya pembuatan baju balap MotoGP itu.

Baca Juga: DREAM TEAM Persib Bandung Versi Bobotoh, Duet Covid, Ciro Alves dan David Da Silva Pasti Luar Biasa

"Dari 36 ukuran tersebut, setiap polanya diciptakan di 80 bagian kertas, kulitnya dipotong untuk membentuk seragam," katanya.

Menurut Hillard, baju balap MotoGP punya standar tersediri untuk menjaga keamanan pembalap MotoGP, sehhingga dibuat dengan beragam komponen di dalamnya.

"Kita bicara soal 150 komponen, komponen individu. Ada silikon, retsleting, pelindung keras di bagian luar, pelindung halus di dalam, airbag. Jadi, Anda perlu mencari cara memasukkan 150 komponen ke dalam seragam setiap pembalap," ujar Hillard.

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Jadwal Sholat Hari Ini di Karawang dan Sekitarnya, Selasa 26 April 2022 Pukul Berapa?

Bahkan, lanjut dia, karena baju balap MotoGP dibuat sangat personal, desainer juga dituntut untuk membuat pakaian yang mendukung pembalap termasuk terkait cedera.

Salah satu yang diakui oleh Hillard adalah bagaimana desainer baju balap MotoGP menciptakan perangkat bagi Marc Marquez usai kembali dari cedera parahnya pada musim 2020.

"Jika kita bicara Marc Marquez yang mengalami cedera parah beberapa tahun lalu, ketika dia kembali balapan, kami benar-benar memberikan beberapa opsi," ucapnya.

Baca Juga: Tangis Tri Suaka Mohon Maaf Langsung Pada Andika, Vokalis Kangen Band Nasihati Tri Bagai Ke Adiknya Sendiri

Ia pun menceritakan bahwa untuk baju balap MotoGP Marc Marquez dibuatnya secara khusus.

"Dan dalam kasus Marc Marquez, kami mampu membuat beberapa adaptasi, sedikit ortodoks, hanya untuk menawarkan cara untuk mengakomodasi cederanya," tuturnya.

Hillard mengungkapkan, dirinya harus tetap memperhitungkan segala kemungkinan yang akan terjadi bagi pembalap MotoGP.

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Jadwal Sholat Hari Ini di Purwakarta dan Sekitarnya, Selasa 26 April 2022 Pukul Berapa?

"Kami bisa menyulam, tidak hanya bagi Marc Marquez, katakanlah seorang pembalap mengalami cedera tangan atau jari, mereka tetap balapan, tetapi dengan jari yang bengkak, kami memastikan itu bisa tetap nyaman dengan sarung tangan," katanya.

Itu lah cerita Christopher Hillard seputar pembuatan baju balap MotoGP menjadi salah satu bahasan menarik.

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Jadwal Sholat Hari Ini di Cimahi dan Sekitarnya, Selasa 26 April 2022 Pukul Berapa?

Dengan informasi demikian, paling tidak pecinya MotoGP sedikit banyak tahu akan proses pembuatan baju balap MotoGP tersebut.***

Editor: Andra Adyatama

Sumber: YouTube Moto1 


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah