Simak Cara Menonton Pertandingan Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan di Liga Korea Selatan dan Liga Jepang

19 Februari 2022, 16:15 WIB
Aksi Asnawi Mangkualam di Liga Korea Selatan dan Pratama Arhan di Liga Jepang bisa disaksikan di Indonesia melalui siaran langsung. /@ansan_greeners_fc

PORTAL MAJALENGKA - Liga Jepang atau J-League dan Liga Korea Selatan atau K-League bakal disiarkan di Indonesia, karena efek Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan.

Seperti yang diberitakan baru-baru ini, masuknya Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan membuat J-League maupun K-League memperluas ekspansi siaran pertandingannya termasuk ke Indonesia.

Hal itu dilakukan kedua operator J-League dan K-League untuk memperluas jangkauan dan meningkatkan kualitas kompetisi. Termasuk memberi kesempatan fans menyaksikan aksi Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan.

Baca Juga: Imbas Kepindahan Pratama Arhan ke Klub Tokyo Verdy, Liga Jepang Bakal Tayang di Indonesia

Kabar gembira tersebut tentu merupakan hal baik bagi penggemar sepak bola tanah air. Pasalnya, dua pemain asal Indonesia akan merumput di Liga Jepang dan Liga Korea Selatan.

Asnawi Mangkualam baru saja memperpanjang masa kontraknya bersama peserta K-League, Ansan Greeners. Sedangkan Pratama Arhan baru bergabung dengan klub kasta kedua J-League, Tokyo Verdy.

Meskipun kompetisi yang dilakoni keduanya berada pada kasta kedua, namun tetap merupakan sebuah kebanggaan dan musim ini masyarakat Indonesia bisa menyaksikan pemain muda tersebut berlaga.

Bagaimana caranya untuk dapat menyaksikan pemain bintang asal Indonesia tersbut berlaga? Berikut Portal Majalengka sajikan langkah-langkahnya.

Baca Juga: Liga Korea Selatan Ikuti Jejak Liga Jepang, Kini dapat Disaksikan Masyarakat Indonesia

Untuk dapat menyaksikan K-League baik kasta 2 atau kasta tertinggi, pecinta sepak bola tanah air hanya perlu mengklik tautan tv.kleague.com.

Dengan begitu, pecinta sepak bola tanah air bakal bisa menyaksikan aksi dari Asnawi Mangkualam yang merumput bersama Ansan Greeners.

Sedangkan untuk dapat menyaksikan Pratama Arhan berlaga bersama klub Liga 2 Jepang Tokyo Verdy, pecinta sepak bola tanah air bisa menyaksikannya melalui SPOTV.

Sebagai informasi, Liga Jepang telah bekerjasama dengan SPOTV untuk menyiarkan langsung pertandingan-pertandingan di sejumlah negara bagian Asia Tenggara.

Baca Juga: SKOR AKHIR, Persib Bandung Sikat Persipura 3 Gol Tanpa Balas, Aksi Apik Beckham Putra dan Marc Klok

Negara dari Asia Tenggara tersebut di antaranya Malaysia, Brunei, Indonesia, dan Singapura. Pada awal tahun ini, SPOTV channel asal Korea Selatan itu sudah stay di Indonesia.

Untuk mengakses SPOTV, penggemar Liga Jepang di Indonesia dapat mengaksesnya melalui beberapa cara seperti lewat Vision+, MNC Play, dan IndiHome.

Meskipun penggemar Pratama Arhan harus sedikit bersabar, pasalnya Pratama Arhan baru terbang ke Jepang Maret mendatang.

Patut ditunggu bersama-sama, bagaimana aksi dari Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan yang akan merumput di liga sepak bola bergengsi di Asia musim ini.

Baca Juga: Panitia Balapan Formula E Beri Kabar Baik, Sirkuit Formula E Mulai Dikerjakan

Disclaimer: Portal Majalengka hanya menyajikan informasi bagi pembaca, terkait biaya akses pada tautan yang disajikan bukan tanggung jawab Portal Majalengka. *

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: skor.id

Tags

Terkini

Terpopuler