Semarak Ligung Bersalawat Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW dan Hari Santri Nasional 2021

- 24 Oktober 2021, 21:30 WIB
Masjid Al Mujahidin Desa Ligung Kabupaten Majalengka siap menggelar Semarak Ligung Bershalawat
Masjid Al Mujahidin Desa Ligung Kabupaten Majalengka siap menggelar Semarak Ligung Bershalawat /

PORTAL MAJALENGKA - Dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan memperingati Hari Santri Nasional 2021, paniti masjid Jami Al-Mujahidin nampak mulai bersiap-siap.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad sekaligus Hari Santri Nasional ini akan dilaksanakan Sabtu malam Minggu 30 Oktober 2021.

Antusiasme warga Desa Ligung dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sangat besar, sponsor yang mendukung juga cukup banyak. Portal Majalengka adalah salah satu sponsor.

Baca Juga: Puskesmas Kasokandel Majalengka Buka Pelayanan Vaksinasi Covid-19 Setiap Hari, Cek Syarat dan Ketentuannya

“Kita akan support Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, sekaligus peringatan Hari Santri Nasional dengan tema Semarak Ligung Bersholawat ini,” ucap, Husain Ali, selaku Pimpinan Redaksi.

Beberapa sponsor lainnya yaitu Agen BRI Link M2M, Radio FM Shirotul Ilmi, Pecel Lele Famili, Maman Mandiri Motor, Toto Cilok dan Sound System berkelas Dyva Nada.

“Antusias para sponsor dalam mendukung acara ini sangat memberikan dukungan yang positif, membuat para Panitia semakin semangat dalam mensukseskan peringatan maulid nabi Muhammad SAW tahun ini,” ujar Toni selaku bendahara panitia.

Baca Juga: Lahan Tidak Produktif di Desa Majasari Majalengka Disulap Jadi Perumahan Elit

Adapun agenda acara yang akan digelar nanti, pada siang hari panitia akan mengadakan berbagai perlombaan untuk anak-anak santri yang masih dalam wacana panitia acara perlombaan ini digelar untuk tingkat kecamatan.

Malam puncak akan hadir Qori cilik asal Majalengka, Muhammad Adlani Juara Qori Internasional Qatar 2020. Grup Hadroh Ahbabul Mushtofa dari Majalengka juga akan ikut memeriahkan acara ini.

Tausyiah dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW akan disampaikan yaitu Kiai Syahrudin Hutagalung, Pengasuh Pondok Kebon Pring Pelered Cirebon.

Baca Juga: Jadwal Lanjutan Seleksi Penerimaan CPNS dan PPPK Non Guru Tahun 2021, Simak Baik-baik

“Minta doa kepada semuanya, mudah-mudahan acara ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses,” ucap Maman Rahmanudin selaku seksi akomodasi.

“Kami selaku anggota Pokdar Ligung sepenuhnya mendukung kegiatan ini, dan akan mengawal kegiatan ini hingga terselenggara dengan sukses,” ujar Salah satu anggota Pokdar Kamtibmas sektor Ligung, Ridiyanto. *

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah