Resep Masakan Tumis Buncis Udang, Cocok Disajikan Sebagai menu Makanan Keluarga

- 28 Oktober 2021, 15:45 WIB
Resep tumis buncis udang yang bisa menjadi resep makanan keluarga
Resep tumis buncis udang yang bisa menjadi resep makanan keluarga /Instagram.com/@resep_masakan_indonesia

PORTAL MAJALENGKA – Masakan tumis buncis udang mudah untuk dibuat dan sangat cocok disajikan untuk menu makanan keluarga.

Tumis Buncis Udang mengandung banyak nutrisi dan vitamin yang terkandung di kacang buncis dan udang, dan bahan sederhana bisa didapatkan di penjual sayuran keliling.

Jenis makanan seafood tumis buncis udang ini sangat enak dan lezat cocok dijadikan menu makanan keluarga.

Baca Juga: Resep Masakan Gudeg Khas Jogjakarta, Makanan Lezat serta Ngangenin

Berikut resep masakan tumis buncis udang, bahan-bahan yang harus disiapkan sebagai berikut:

  1. Udang sekitar 100 gram, cuci dan bersihkan
  2. Buncis sekitar 100 gram, iris kecil-kecil
  3. Penyedap rasa
  4. Gula
  5. Garam
  6. Cabe merah dan hijau besar satu bijian iris kecil-kecil

Baca Juga: Resep Masakan Oseng Kikil, Menu Makanan Rumah Sederhana yang Nikmat dan Lezat

Bumbu halus yang perlu disampaikan ialah:

  1. Cabai rawit sesuai selera
  2. Cabai keriting sesuai selera
  3. Bawang merah empat siung
  4. Bawang putih dua siung

Adapun cara pembuatan makanan tumis buncis udang, setelah bahan bahan sudah disiapkan langkahnya sebagai berikut:

Baca Juga: Resep Minuman Es Kopi Kekinian, Mudah Dibuat Bisa Dijadikan Usaha Kecil-kecilan

Pertama, tumis bumbu halus, kemudian beri air sedikit lalu masak hingga berbau harum.

Kedua, masukan buncis, cabai merah dan hijau, gura, garam, serta penyedap rasa aduk hingga merata.

Ketiga, masukan udang yang sudah dibersihkan masak sampai udang matang berubah warna.

Terakhir sajikan masakan tumis buncis udang siap dinikmati dan santap. *

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x