ADU SAKTI Syekh Jangkung dengan Siluman Ular Penunggu Alas Roban, Hidup di Masa Sunan Gunung Jati

19 Juni 2022, 18:15 WIB
Jalan Alas Roban yang di masa lalu pernah menjadi bagian kisah Syekh Jangkung yang menaklukkan silluman ular, di era Sunan Gunung Jati dan walisongo. /Antara

PORTAL MAJALENGKA - Jarang yang tahu dengan sosok Syekh Jangkung yang hidup di masa Sunan Gunung Jati.

Syekh Jangkung memiliki keramat seperti para wali, satu zaman dengan Sunan Gunung Jati dan Walisongo di tanah Jawa.

Syekh Jangkung yang memiliki nama asli Saridin, memiliki kesaktian luar biasa dan didengar oleh Sultan Mataram.

Syekh Jangkung dipanggil Sultan Mataram dan diperintahkan untuk melawan Ki Jati, siluman ular penguasa Alas Roban.

Baca Juga: Perampok Sakti Alas Roban Takluk kepada Santri Mbah Kholil Bangkalan, Wali Sakti Turunan Sunan Gunung Jati

Selain sakti, Syekh Jangkung juga dikenal sebagai ahli dakwah agama Islam, beramal ibadah, dan membantu kaum duafa dan para fakir miskin.

Sultan Agung Mataram saat itu sedang bingung karena warga di Alas Roban banyak yang mengadu karena ulah Ki Jati penguasa Alas Roban.

Ki Jati penguasa Alas Roban dikenal sangat kejam, dan banyak membunuh warga yang akan membuka ladang di daerah itu.

Ki Jati adalah orang yang sangat sakti yang bisa mengubah dirinya menjadi siluman ular yang sangat ganas. Bukan hanya itu, Ki Jati yang menganut aliran sesat selalu mencuri gadis-gadis muda di sekitar Alas Roban.

Baca Juga: Keramat Syekh Nawawi al-Bantani Bikin Raja Arab Tak Berani Mengusiknya, Cucu Sunan Gunung Jati yang Luar Biasa

Para gadis ini dicuri untuk dijadikan tumbal, agar dia tetap digdaya dengan ilmu hitamnya. Sultan Agung lalu minta tolong pada Syekh Jangkung untuk menumpasnya,

Syekh Jangkung lalu mendatangi Ki Jati, dan terjadilah pertarungan hebat antara syeh Jangkung dengan Ki Jati. Pertarungan terjadi antara keduanya yang sama-sama memiliki ilmu kesaktian yang sangat hebat.

Seluruh kemampuan Ki Jati dikeluarkan untuk menghadapi Syekh Jangkung. Namun Syekh Jangkung yang memiliki kedigdayaan juga mampu mengimbangi ilmu hitam Ki Jati.

Pertarungan terus berlanjut hingga Syekh Jangkung mengeluarkan jurus pamungkasnya dan mampu membuat Ki Jati tersungkur tidak berdaya.

Baca Juga: HEAD TO HEAD Persib Bandung vs Bhayangkara FC, dan Prediksi Skor, Duet Ciro Alves-DavidDa Silva Makin Kompak

Ki Jati yang kalah dalam pertarungan itu kemudian pergi, setelah berjanji tidak kembali lagi ke Alas Roban. Namun dalam hatinya masih menyimpan dendam kepada Syekh Jangkung.

Atas jasanya menumpas penguasa Alas Roban, penguasa Mataram kemudian menikahkan Syekh Jangkung dengan kakaknya Chi Nali.

Namun ketika Syekh Jangkung akan melaksanakan pernikahan, Ki Jati yang masih dendam pada Syekh jangkung merasuki jiwa Chi Nali.

Chi Nali kerasukan hingga menyerang calon suaminya Syekh Jangkung. Syekh Jangkung yang mengetahui itu perbuatan Ki Jati murka, dan mengeluarkan Ki Jati Siluman ular yang merasuki jasad istrinya.

Baca Juga: RAJAH AJI KALA CAKRA Hancurkan Banaspati dan Siluman Penunggu Tanah Jawa, Kisah Wali Pra Sunan Gunung Jati

Syekh Jangkung berhasil membunuh Ki Jati Siluman Ular penguasa Alas Roban tersebut.

Syekh Jangkung pun akhirnya menikahi Chi Nali kakak dari Sultan Mataram dan segera memboyongnya ke tempat tinggalnya. Wallahu a’lam bishawab. *

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: YouTube Penerus Para Nabi

Tags

Terkini

Terpopuler