Pertamina Foundation Membuka Pendaftaran Beasiswa Bagi Mahasiswa

- 17 Maret 2022, 06:45 WIB
Pertamina Foundation Membuka Pendaftaran Beasiswa Bagi Mahasiswa
Pertamina Foundation Membuka Pendaftaran Beasiswa Bagi Mahasiswa /Instagram.com/@pertamina

PORTAL MAJALENGKA - Pertamina Foundation sejak tahun 2013 telah memberikan beasiswa kepada mahasiswa yang tengah menjalani perkuliahan.

Di tahun 2022 ini Pertamina Foundation membuka kembali beasiswa dengan nama Beasiswa Pertamina Sobat bumi, rencananya akan dibuka pada hari Kamis, 17 Maret 2022, seperti yang terlansir di Akun Instagran @pertamina.foundation dan di kutip Portal Majalengka

Beasiswa ini diberikan sebagai bentuk apresiasi bagi mahasiswa yang berprestasi, peduli lingkungan, aktif berorganisasi, serta diutamakan dari keluarga kurang mampu atau kelompok rentan.

Baca Juga: Cara Dapatkan Tambahan Insentif Kartu Prakerja Gelombang 24, Begini Caranya!

Ada tiga jenis beasiswa yang dibuka oleh Pertamina Foundation, Beasiswa Sobat Bumi S1, Beasiswa Afirmasi dan Beasiswa Pertamina Vokasi.

Beasiswa Sobat Bumi S1 sendiri diperuntukan bagi mahasiswa yang tengah menjalanka study di perguruan tinggi yang bermitra dengan Pertamina.

Kemudian Beasiswa Afirmasi yaitu beasiswa bagi mahasiswa yang sedang berkuliah di wilayah operasional atau ring area strategis lain dari operasi pertamina.

Baca Juga: Kronologi Polda Jawa Barat Ringkus Pengedar 1 Ton Sabu Jaringan Internasional di Pangandaran

Sedangkan Beasiswa Vokasi yakni memiliki tujuan untuk menciptakan tenaga kerja yang handal sesuai kebutuhan pertamina dan bisa bersaing secara global.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama

Sumber: Pertamina Foundation


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x